HOLOPIS.COM, JAKARTA – Setelah sprint race MotoGP Valencia 2023 berlangsung, Posisi klasemen sementara tidak berubah. Francesco Bagnaia masih ada di peringkat satu, dan Jorge Martin di peringkat 2.
Hanya saja, total poin yang dikumpulkan kedua pembalap tersebut bertambah. Bagnaia kini mengoleksi 442 poin, sedangkan Jorge Martin 428 poin. Kemudian, Marco Bezzecchi di posisi ketiga dengan 329 poin.
Jorge Martin bisa dinobatkan sebagai juara apabila memenangkan balapan MotoGP Valencia 2023 dan Bagnaia finis di luar lima besar. Martin juga jadi bisa jadi juara dunia selama mampu mengisi podium dan Bagnaia berakhir di luar P14 atau DNF.
Sementara itu, Bagnaia otomatis jadi juara dunia apabila memenangkan balapan MotoGP Valencia 2023. Dia juga bisa meraih gelar andai mampu finis lima besar ketika Martin merebut podium pertama.
Klasemen Sementara MotoGP 2023 :
1. Francesco Bagnaia: 442 poin
2. Jorge Martin: 428 poin
3. Marco Bezzecchi: 329 poin
4. Brad Binder: 277 poin
5. Johann Zarco: 205 poin
6. Aleix Espargaro: 198 poin
7. Maverick Vinales: 198 poin
8. Luca Marini: 194 poin
9. Alex Marquez: 167 poin
10. Fabio Quartararo: 167 poin
11. Jack Miller: 163 poin
12. Fabio Di Giannantonio: 138 poin
13. Marc Marquez: 96 poin
14. Franco Morbidelli: 93 poin
15. Enea Bastianini: 84 poin
16. Miguel Oliveira: 76 poin
17. Augusto Fernandez: 71 poin
18. Alex Rins: 54 poin
19. Takaaki Nakagami: 52 poin
20. Raul Fernandez: 40 poin.