Selasa, 17 September 2024
Selasa, 17 September 2024

Jadi Eksportir Kopi Kelas Dunia, Indonesia Masih Harus Tingkatkan Produktivitas

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kopi adalah industri baru di Tanah Air yang harus dirawat dengan baik agar terus berkembang. Salah satu manfaat yang didapatkan dari perkembangan industri kopi adalah, agar Indonesia bisa terus konsisten menjadi eksportir kopi kelas di dunia.

Sekjen Asosiasi Kopi Spesial Indonesia (AKSI), Gusti Laksamana mengatakan, Indonesia harus bangga dengan prestasi Indonesia sebagai negara 4 besar penghasil kopi di dunia.

“Walau booming kopi di Indonesia belum sampai 5 tahun, kita harus bangga mengingat secara produktivitas Indonesia menempati 4 besar dunia sebagai penghasil kopi,” kata Gusti Laksamana disela-sela talkshow Jakarta International Coffee Conference (JICC) yang digelar di Sarinah, dikutip Holopis.com, Sabtu (18/11).

Meski demikian, Gusti menekankan bahwa masyarakat Indonesia jangan terlalu cepat terlena dulu dengan prestasi itu. Karena, produktivitas produksi kopi di Indonesia masih belum maksimal.

“Namun demikian kita jangan terlena mengingat secara luas lahan Indonesia menempati peringkat 2 dunia namun secara produktivitas belum menempati posisi 2 besar,” lanjutnya.

Tak hanya itu, Gusti berpendapat agar akses petani dalam mendapatkan berbagai hal dari regulator seperti kementerian pertanian dan stakeholdernya harus terus diperluas dan dipermudah.

Jakarta International Coffee Conference (JICC)
Acara Jakarta International Coffee Conference (JICC) di Gedung Sarinah. [Foto: Ist]

Apalagi, akses petani untuk mendapat berbagai fasilitas seperti best practice atau praktik terbaik bagaimana bertani kopi dari para ahli masih dirasa kurang.

“Ini menjadi refleksi diri bagi pemerintah, Indonesia yang memiliki lahan yang sangat luas hampir mencapai 2 juta kilo meter persegi, namun secara produktivitas kopi tertinggal jauh dari Vietnam yang hanya memiliki luas tak sampai 350 ribu kilometer persegi,” pungkas nya.

Sebagai informasi, Jakarta International Coffee Conference (JICC) adalah sebuah acara yang digelar pada 17 hingga 19 November 2023. Dalam acara yang berlokasi di Gedung Sarinah ini, masyarakat bisa menikmati rangkaian acara yang terdiri dari konferensi wawasan industri kopi, jajanan merk kopi ternama, ICC League Jakarta-Indonesia Barista Championship, serta pameran kopi.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

4 Khasiat Pare, Pahit Tapi Baik untuk Tubuh

Pare, atau yang sering disebut juga sebagai peria, adalah sayuran yang dikenal dengan rasa pahitnya yang khas.

4 Alasan Bahaya Sentuh Sembarangan Bayi di Tempat Umum

Selebtok Jennifer Coppen melarang anak perempuannya, Kamari Sky Wassink disentuh oleh penggemarnya di tempat umum.

Khasiat Biji Nangka, Nomor 5 Wajib Dicatat Ciwi-ciwi!

Biji nangka, yang seringkali dianggap sebagai sampah dan dibuah setelah mengonsumsi buah nangka.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru