Partai Garuda: Megawati Bicara Kekurangan untuk Tutupi Kecurangan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum Partai Garuda, Teddy Gusnaidi menduga, Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri berbicara kekurangan untuk menutupi kecurangannya.

Dalam unggahannya di X, Teddy bertanya kepada Megawati, apakah pernyataannya yang ia lontarkan benar terkait adanya kecurangan di pemilu.

“Apakah ini benar Bu Mega? Kalau benar apakah ini yang ibu sampaikan dalam pidato soal kecurangan,?” kata Teddy dalam keterangannya, seperti dikutip Holopis.com, pada Rabu (15/11).

Sehingga, Juru Bicara Partai Garuda tersebut mewanti-wanti supaya Megawati tidak membuat pernyataan mengenai kecurangan untuk menutupi kecurangannya.

“Jangan sampai ibu bicara kecurangan untuk menutupi kecurangan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, dirinya juga berspekulasi, bahwa Bakal Calon Presiden (Bacapres), Ganjar Pranowo berpidato terkait keberpihakan aparat yang dimaksud untuk menutupi keberpihakan aparat dari PDIP.

“Begitupun Ganjar ketika pidato di KPU soal keberpihakan aparat. Apakah pidato anda untuk menutupi keberpihakan aparat dari PDIP,?” ujarnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral