HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sebuah rekaman CCTV menampilkan aksi maling mencuri kursi roda milik kakek penyandang disabilitas, dan tunawisma di salah satu ruko Telaga Mas Duta Harapan Bekasi Utara, sekitar pukul 01:00 WIB, Minggu (29/10).

Dalam rekaman CCTV yang dibagikan akun Instagram @kabarnegri, terlihat kakek itu tertidur pulas di teras ruko dan dengan di sampingnya terdapat kursi roda miliknya.

Tiba – tiba ada dua orang pria di sekitar kakek itu, salah satu pria mendekati lokasi si kakek dan mengambil kursi roda milik kakek.

Merasa situasi sudah aman, pelaku dengan cepat membawa kabur kursi roda milik kakek tersebut dan menghampiri pelaku lainnya yang sedang menunggu di motor.

“Orang Bekasi Utara yang sering lewat Duta Harapan pasti udah tau kakek – kakek ini. Semoga pelaku segera ketangkep,” tulis keterangan dalam video itu seperti dikutip Holopis.com, Kamis (2/11).

Melihat video aksi pencurian yang dilakukan pelaku terhadap orang yang sudah lansia, Netizen merasa geram dan menyumpahi para pelaku agar menderita.

“Gak pantes hidup orang kayak gitu,” kata @aguzphaz.

“Makin kesini, makin aneh aja liat kelakuan manusia zaman sekarang,” kata @ichalbabank.

“Ohh Tuhan…. Tunjukkan kuasamu…segera pencuri itu bikin seperti kakek itu biar dia tau rasanya,” kata @ridho_purba24.