Hasil French Open 2023 : Fikri/Bagas dan Leo/Daniel Tembus ke 16 Besar

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Dua ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melangkah ke babak 16 besar French Open 2023.

Kepastian itu didapat keduanya, usai berhasil melalui babak 32 besar French Open 2023, Rabu (25/10).

- Advertisement -Hosting Terbaik

Tiket babak 16 besar French Open 2023 didapat lebih dulu oleh Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pasangan yang akrab dijuluki The Babies itu menang WO atas lawannya.

Diketahui, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sejatinya akan berhadapan dengan juara Denmark Open 2023 asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

- Advertisement -

Namun, menurut laporan yang diterima Holopis.com, Rabu (25/10), Soh Wooi Yik harus mundur dari turnamen karena mengalami cedera. Maka dari itu, Leo/Daniel otomatis melangkah ke 16 besar.

Leo/Daniel pun akan menghadapi wakil asal China, He Ji Ting/Ren Xiang Yu di babak 16 besar, Kamis (26/10) nanti.

Kemudian, kemenangan juga diraih runner-up Denmark Open 2023, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Fikri/Bagas mampu memastikan satu tiket babak 16 besar French Open 2023, usai mengalahkan Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi asal Jepang, dengan skor 16-21, 21-11 dan 21-10.

Fikri/Bagas pun kemudian akan kembali menghadapi wakil Jepang di babak 16 besar nanti, yaitu Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Jonatan Christie Siapkan Mental Tatap 16 Besar Malaysia Open 2026

Jonatan Christie melaju ke 16 besar Malaysia Open 2026. Pemain yang disapa Jojo itu menyiapkan mental 16 besar karena bakal tanding melawan wakil tuan rumah.

Putri KW Melaju Mulus ke 16 Besar Malaysia Open

Putri Kusuma Wardani alias Putri KW melangkah dengan ciamik ke babak 16 besar Malaysia Open 2026 Super 1000.

Malaysia Open 2026 : Jonatan Christie ke 16 Besar, Alwi Lenyap

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak 16 besar Malaysia Open 2026, sedangkan Alwi Farhan harus angkat koper lebih dulu usai kalah di 32 besar.

Darren Fletcher Kirim Sinyal Filosofi Bermain Manchester United

Para fans juga menanti dengan harap-harap cemas terkait penunjukannya sebagai pelatih sementara Manchester United.

Ruben Amorim Ditendang, Marcus Rashford Berpeluang Mudik ke Old Trafford

Sepeninggal Ruben Amorim, skuad Manchester United kemungkinan besar mengalami perubahan.

Malaysia Open 2026 : Ana/Trias dan Fajar/Fikri Kompak ke 16 Besar

Indonesia berhasil meloloskan dua wakil lagi ke babak 16 besar Malaysia Open 2026, mereka adalah Ana/Trias dan Fajar/Fikri.

Terbaru

holopis holopis