BerandaNewsOlahragaSpalletti Sebut Timnas Italia Banyak yang Harus Dievaluasi

Spalletti Sebut Timnas Italia Banyak yang Harus Dievaluasi

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti gagal meraih kemenangan dalam laga debutnya saat menghadapi Makedonia Utara di lanjutan Kualifikasi Euro 2024.

Eks suksesor Napoli tersebut menyebut bahwa banyak yang harus dievaluasi dari Timnas Italia.

Sebelumnya diketahui, Timnas Italia harus ditahan imbang dengan skor 1-1 oleh Makedonia Utara di Todor Proeski Arena, Minggu (10/9) dini hari WIB.

Hasil tersebut membuat Italia tertahan di peringkat tiga klasemen sementara Grup C Kualifikasi Euro 2024, dengan hanya mengoleksi empat poin.

Penerbit Iklan Google Adsense

Spalletti sebagai pelatih baru Timnas Italia pun dituntut untuk bisa mengembalikan performa Gli Azurri. Namun, banyak PR yang harus dikerjakan.

“Satu-satunya elemen yang kami miliki adalah mempelajari permainan ini dan mencoba menemukan perbaikan, mengerjakan konsep-konsep yang kurang berjalan dengan baik, dan menonton ulang videonya akan sama berharganya dengan sesi latihan,” ucap Spalletti, seperti dikutip Holopis.com dari Football Italia, Senin (11/9).

“Kami bisa melakukannya lebih baik dengan kualitas yang kami miliki. Mereka bertahan dengan lima pemain, jadi kami harusnya bisa membagi bola dengan mudah,” sambungnya.

“Namun, hal ini juga tidak bisa terjadi mengingat kondisi lapangan, karena tidak mungkin memberikan umpan berkualitas di lapangan tersebut,” tambahnya.

Sebagai informasi, Italia akan menghadapi laga super big match melawan Belanda, pada Rabu (13/9) mendatang di Kualifikasi Euro 2024.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Daftar Skuad Indonesia di Badminton Asia Junior Championship 2024 Nomor Perorangan

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Gelaran Badminton Asia Junior Championship 2024 (BAJC 2024) masih berlanjut, kali ini memasuki nomor perorangan. Indonesia sendiri menurunkan sebanyak 33 wakil,...

Jadwal Copa America 2024 Pagi Ini : Brasil vs Kolombia, Kosta Rika vs Paraguay

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Copa America 2024 masih mempertandingkan fase grup, ada Brasil vs Kolombia dan Kosta Rika vs Paraguay. Kedua laga itu akan jadi...

China Juara Badminton Asia Junior Championship Usai Menang 1-3 Kontra Korsel

HOLOPIS.COM, JAKARTA - China berhasil keluar sebagai juara Badminton Asia Junior Championship 2024 (BAJC 2024) nomor beregu, usai menang atas Korea Selatan (Korsel) dengan...

Lengkap! Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Euro 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Seluruh slot babak perempat final Euro 2024 telah terisi, sebanyak delapan tim berhak melangkahkan kakinya ke fase tersebut. Ada pun Turki jadi...

Euro 2024 : Turki Lolos ke Perempat Final Usai Sikat Austria 2-1

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Turki berhasil melangkah ke babak perempat final Euro 2024, setelah menang dengan skor 2-1 atas Austria di babak 16 besar. Pertandingan antara...

Hasil Romania vs Belanda : Oranje ke Perempat Final Usai Menang 3-0

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Belanda sukses memastikan diri lolos ke perempat final Euro 2024, usai berhasil mengalahkan Romania dengan skor 3-0 tanpa balas. Pertandingan babak 16...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS