Berita Holopis HOLOPIS.COM, JAKARTA – Para Ketua Umum Parpol (Partai Politik) yang mengusung Ganjar Pranowo, melakukan rapat koordinasi di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat pada hari Senin 4 September 2023.

Dalam rapat koordinasi tersebut, dihadiri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Plt Ketum PPP Mardiono, Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang, dan Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo. Selain itu, rapat itu juga turut dihadiri jajaran pengurus pusat tiap partai politik.

Pertemuan keempat Ketua Umum Parpol tersebut, membahas beberapa hal yang strategis. Namun Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, tidak menjelaskan secara rinci.

“Momentum pengumuman bacawapres yang mendampingi Pak Ganjar Pranowo itu kapan akan dilakukan dan itu tadi baru dibahas beberapa gagasan mengingat Pak Ganjar ini baru menyelesaikan tugasnya sebagai gubernur pada 5 September besok,” kata Hasto di kantor DPP PDIP yang dikutip Holopis.com, Senin (4/9).

“Kemudian, dengan penuh optimisme mendapatkan penugasan sehingga akan berkonsenterasi penuh. Sehingga hal-hal terkait dengan siapa yang akan mendampingi Pak Ganjar Pranowo tentu akan ada pembahasan lebih lanjut untuk menentukan momentumnya dan siapa,” sambung Hasto.

Dalam kesempatan tersebut Hasto juga mengungkapkan, telah dibentuk tim pemenangan nasional (TPN) dan akan bermarkas di tempat yang dulu pernah dipakai tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin pada tahun 2019.

“Diputuskan bahwa kantor pusat tim pemenangan nasional itu berada di Gedung High End, yang digunakan juga pada saat pemenangan Pak Jokowi dengan KH Ma’ruf Amin,” pungkas Hasto.