BerandaNewsPolhukamPBNU Tegaskan Cak Imin Bukan Perwakilan NU

PBNU Tegaskan Cak Imin Bukan Perwakilan NU

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) memperingatkan kepada Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin untuk tidak terus menerus mengklaim sebagai utusan warga NU untuk menjadi cawapres.

Ketua Umum PBNU, KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya menegaskan, tindakan Cak Imin sebagai calon wakil presiden d Pilpres 2024 merupakan atas nama pribadi, tidak bisa diafiliasikan dengan NU sebagai organisasi Islam yang saat ini ia pimpin itu.

“Saya tegaskan sekali lagi di sini, tidak ada calon atas nama NU. Saya ulangi ya, tidak ada calon atas nama NU. Jadi, kalau ada calon, itu atas nama kredibilitasnya sendiri, track record-nya sendiri, dan seterusnya. Tidak ada atas nama NU, ” kata Gus Yahya dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (2/8).

Gus Yahya juga menegaskan, klaim bahwa Cak Imin telah mendapatkan restu dari para ulama dan Kiai PBNU adalah tidak benar. Hal itu karena sampai saat ini memang tidak pernah ada pembicaraan khusus mengenai itu.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Kalau ada klaim bahwa kiai-kiai PBNU merestui, itu sama sekali tidak benar. Karena tidak pernah ada pembicaraan di dalam PBNU mengenai calon, sama sekali,” tegasnya.

“Selama ini tidak pernah ada pembicaraan di PBNU tentang calon-calon presiden, karena itu di luar domain kami sebagai organisasi keagamaan kemasyarakatan. Ya itu domain parpol, silakan,” sambungnya.

Gus Yahya juga menjelaskan, berdasarkan keputusan Muktamar, PBNU bukanlah kompetitor dalam kontestasi Pilpres 2024.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Apresiasi Tinggi untuk Densus 88 di Balik Pertobatan JI

Khoirul Anam mengapresiasi Densus 88 Anti Teror Mabes Polri yang dinilainya berhasil mengukir sejarah baru dengan menyadarkan kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI) untuk membubarkan diri dan kembali ke pangkuan NKRI.

Megawati Kesel ke Yasona Akibat Banyak Kader PDIP Jadi Target

Menkumham Yasonna H Laoly kena semprot Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri atas kinerjanya selama ini.

Tantang Penyidik KPK, Megawati Bakal Bawa Pasukan

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meradang dengan tindakan KPK yang telah memeriksa anak buahnya Hasto Kristiyanto.

Megawati Pusing Liat Ulah Hasyim Ashari

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri ikut menanggapi skandal seksual yang dilakukan eks Ketua KPU Hasyim Ashari.

Megawati Kesal dengan Jokowi

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kembali memberikan kritik terbuka kepada Presiden Jokowi (Joko Widodo) dalam menjalankan pemerintahan.

Ganjar dan Ahok Dilantik Jadi Ketua DPP PDIP, Puan : Isi Jabatan Kosong

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menunjuk Ganjar Pranowo dan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok mengisi jabatan strategis di partai tersebut.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS