Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Johann Zarco Fix Keluar dari Pramac Ducati, Bergabung ke LCR Honda

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Johann Zarco akhirnya memutuskan untuk tidak lagi bersama tim Pramac Ducati dalam seri MotoGP 2024. Pembalap asal Prancis itu, memilih bergabung dengan tim LCR Honda.

Posisi Zarco di tim tersebut, mengisi kekosongan bangku pembalap LCR Honda setelah Alex Rins resmi di kontrak oleh tim pabrikan Yamaha.

“Pada tahun 2021, saya menyelesaikan kejuaraan di tempat kelima, menandai hasil MotoGP terbaik saya, tetapi tujuan saya adalah melakukan yang lebih baik tahun ini,” katanya seperti dikutip Holopis.com dari laman MotoGP, Senin (21/8).

“Di akhir musim ini, saya akan pergi dengan senyuman karena tim dan Ducati telah memberi saya begitu banyak, dan bersama-sama kami telah berjuang untuk pencapaian yang benar-benar signifikan,” sambungnya.

Biarpun akan berpisah, Zarco berjanji akan memberikan yang terbaik hingga balapan musim 2023 berakhir. Ia pun tidak lupa berterima kasih kepada Ducati dan semua orang telah bekerja sama selama ini.

“Tahun depan, saya akan menghadapi tantangan baru, tapi untuk saat ini, saya ingin menutup kejuaraan ini dengan tim saya dengan cara terbaik. Saya berterima kasih kepada seluruh tim saya, Ducati, dan semua orang yang telah bekerja bersama saya selama tahun-tahun yang kami habiskan bersama ini,” katanya.

“Tujuan utamanya tetap berdiri di atas podium dan dengan bangga menyanyikan lagu kebangsaan Prancis, La Marseillaise, bersama dengan Paolo Campinoti, yang dengan tulus saya ucapkan terima kasih atas semua dukungan yang telah dia berikan kepada saya sejak hari pertama,” lanjut Zarco.

Sebelumnuya, Zarco juga sempat pindah dari KTM ke LCR Honda pada tahun 2019. Namun sepertinya akan ada perbedaan, karena saat ini motor – motor Honda sepertinya kewalahan dalam seri MotoGP 2023.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

China Open 2024 : Fajar/Rian Diganyang Malaysia!

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus terhenti langkahnya pada perempat final China Open 2024, usai takul di tangan wakil Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Jack Miller Balapan di MotoGP 2025 Bersama Pramac Pakai Motor Yamaha

Jack Miller akan ikut dalam balapan MotoGP 2025, setelah resmi menandatangani kontrak dengan tim Pramac Racing Yamaha. Durasi kontrak yang ditawarkan, yakni selama satu musim.

China Open 2024 : Jonatan Christie Tembus ke Semifinal Usai Sikat si Kuda Hitam

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan si kuda hitam asal tuan rumah Lei Lan Xi di babak perempat final.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru