Jumat, 17 Januari 2025

Lady Veronica Nayoan dan Rendy Kjaerneet Akhirnya Memutuskan Rujuk

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pasangan selebriti Rendy Kjaernett dan Lady Veronica Nayoan akhirnya resmi memutuskan untuk kembali menjalani bahtera rumah tangga. Setelah melewati berbagai rintangan perselingkuhan sampai kecelakaan, Lady dan Rendy menilai bahwa pernikahan mereka masih layak dipertahankan.

“Mungkin dari keputusan ini Tuhan jawab, biar Tuhan yang jadi kepala rumah tangganya. Karena mungkin sebelumnya rumah tangga aku sama Rendy terlalu rock n roll ya, kurang ibadah, dll,” kata Lady di Pengadilan Negeri Bekasi, dikutip Holopis.com, Rabu (16/8).

Sementara itu, Rendy mengatakan bahwa pembuktiannya keseriusannya dalam memperbaiki rumah tangga akan dijawab oleh waktu.

“Untuk membuktiin mungkin itu waktu yang ngejawab, nanti Lady sendiri yang bisa nilai, bersyukur aja,” kata Rendy.

Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett
Pasangan yang diduga berselingkuh, Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett. [Foto: Ist]
Rujuknya Lady dan Rendy ternyata sekaligus menjadi kado ulang tahun Lady. Sambil mengucapkan selamat kepada istri tercinta, Rendy pun mengecup pipi Lady, dan langsung disambut meriah oleh para awak media di lokasi.

“Selamat ulang tahun, panjang umur, sehat terus, cepat sembuh, sayang sama keluarga, makin banyak berkahnya, rejekinya, semuanya makin meningkat, terus bahagia, aku juga bakal berusahaan bahagiain kamu,” kata Rendy yang kemudian mencium Lady.

Sebagai informasi, permasalahan rumah tangga keduanya mencuat ke publik saat Lady membeberkan perselingkuhan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah di Instagramnya.

Lady membeberkan bahwa Rendy dan Syahnaz melakukan percakapan rahasia dari aplikasi gojek, yang membuat banyak netizen terkejut.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral