Jumat, 27 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Liverpool Tikung Chelsea Soal Transfer Caicedo!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Liverpool bergerak cepat menyelesaikan transfer Moises Caicedo dari Brighton menyusul langkah Chelsea.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh pakar transfer, Fabrizio Romano, dimana ia juga menyebut bahwa Liverpool telah mengajukan tawaran transfer senilai 110 juta Poundsterling atau sekitar Rp 2,1 triliun, yang otomatis memecahkan rekor transfer di Liga Inggris.

“Liverpool dan Brighton sedang mempersiapkan semua dokumen untuk kesepakatan Moises Caicedo,” ungkap Romano, seperti dikutip Holopis.com dari unggahan Twitter @FabrizioRomano, Jumat (11/8).

“Kesepakatan mencapai rekor kesepakatan Inggris 110 juta Poundsterling setelah tawaran tengah malam,” sambungnya.

Lanjutnya, Romano mengungkapkan bahwa tes medis untuk Caicedo akan segera dijadwalkan.

“Liverpool ingin mengindari kejutan dan kemudian memesan tes medis pada hari Jumat, kesepakatan akan diselesaikan di sisi pemain dini hari,” tambahnya.

Dengan demikian, Caicedo selangkah lebih dekat menuju pintu keluar Brighton, sebab The Seagulls mematok pemain Ekuador tersebut senilai 100 juta Poundsterling.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral