Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Partai Garuda : Gugatan Batas Umur Wapres Jadi Peluang Generasi Muda Bukan Hanya Gibran

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Partai Garuda menegaskan, jika umur untuk menjadi Wapres (Wakil Presiden) dari 40 tahun menjadi 35 Tahun diputuskan oleh MK (Mahkamah Konstitusi) bukan jadi sebuah masalah dan tidak perlu diributkan.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi, hal tersebut tidak ada masalah karena tidak ada yang dilanggar.

“Kenapa diributkan? Apa masalahnya jika MK putuskan batas umur untuk menjadi Wakil Presiden dari 40 tahun menjadi 35 Tahun sesuai dengan gugatan Partai Garuda? Tidak ada kan? Sama sekali tidak ada masalah, karena tidak ada hal yang dilanggar,” katanya dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Jumat (4/8).

“Ada yang bilang gugatan ini sengaja dilakukan agar supaya Gibran Rakabuming, anak Presiden Jokowi bisa ikut dalam Pilpres 2024, karena umur Gibran saat ini sudah 35 Tahun. Kalau jawabannya  iya, memangnya kenapa? Tidak ada masalah kan?,” sambungnya.

Teddy juga menjawab, pertanyaan yang mengatakan jika bukan anak Jokowi maka tidak akan muncul gugatan tersebut. Menurutnya, gugatan tersebut justru memberikan peluang bagi generasi muda lainnya.

“Memangnya kalau MK kabulkan, lalu hanya anak Jokowi saja yang boleh maju menjadi Cawapres?,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Juru Bicara Partai Garuda.

“Tentu tidak, karena akan membuka peluang bagi generasi muda lainnya untuk memimpin Negeri ini. Sama seperti di beberapa negara-negara lain, banyak Presiden yang umurnya 35 dan di bawah 40 tahun,” jelas Teddy.

“Kalau masih terus dipermasalahkan dan menuduh gugatan ini khusus untuk Gibran, ya jangan salahkan Gibran, tapi salahkan diri kalian sendiri, kenapa bapak kalian bukan Presiden,” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kapolri Dituntut Cobot Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Serdadu Muda Nusantara (Sedara) melakukan aksi...

APBMI Pastikan Bisnis Batu Bara Tan Paulin Tak Ada Campur Tangan Rita Widyasari

Pengusaha batubara Tan Paulin disebut menjalankan bisnis batu bara secara profesional.

BNN Bongkar Jaringan Narkoba Malaysia

Dalam operasi yang dilakukan sepanjang bulan Agustus, BNN berhasil membongkar jaringan peredaran narkotika asal Malaysia yang menyusupkan barang haram tersebut melalui Aceh untuk kemudian diedarkan ke Sumatra Utara dan Sumatra Selatan.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru