HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pierre-Emerick Aubameyang resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Olympique Marseille di bursa transfer musim panas ini.

Rampungnya proses transfer Aubameyang diumumkan langsung oleh pihak klub Marseille, pada Sabtu (22/7) dini hari WIB.

Bekas bintang Arsenal itu pun resmi menandatangani kontrak selama tiga tahun, hingga 2026 mendatang bersama Marseille.

“Pierre-Emerick Aubameyang telah meninggalkan Chelsea dan bergabung dengan klub Ligue 1 Marseille. Klub ingin berterima kasih kepada Pierre dan kami mengharapkan yang terbaik untuk dia dalam melakoni bab berikutnya di dalam karirnya,” tulis pernyataan Marseille, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi klub, Sabtu (22/7).

Sebagai informasi, Marseille mendapatkan Aubameyang dari Chelsea secara gratis. bekas bintang Arsenal itu sejatinya masih terikat kontrak selama setahun bersama The Blues, namun dikepas secara cuma-cuma karena kabarnya tak masuk dalam rencana permainan sang manajer, Mauricio Pochettino.

Aubameyang sendiri gagal bersinar bersama Chelsea, dimana ia hanya bisa mencetak tiga gol sebanyak 21 kali pertandingan.

Dengan demikian, kepergian Aubameyang jadi pemain selanjutnya yang dijual Chelsea di bursa transfer musim panas ini.

Sebelumnya, Chelsea telah menjual Kai Havertz, Mateo Kovacic, Mason Mount, Kante, Koulibaly dan lain-lain.