HOLOPIS.COM, JAKARTA – Google sedang melakukan uji coba AI atau kecerdasan buatan, yang bisa membuat background untuk dipakai pada layanan konferensi video mereka, Google Meet.
Dikutip Holopis.com dari The Verge, Kamis (20/7), fitur yang dikerjakan oleh Google Workspace Labs terungkap lewat cuitan pendiri Android Police, Artem Russakovskii. Dalam cuitannya itu, Artem menyertakan sebuah gambar yang menunjukan cara kerja pembuatan background AI.
“Berikut cara kerja pembuatan latar belakang AI di Google Meet,” tulisnya dalam akun Twitter @ArtemR yang dikutip Holopis.com.
Here's how AI background generation works in Google Meet.https://t.co/jIMqKMCQFA pic.twitter.com/lwTsIuQvzU
— Artem Russakovskii (@ArtemR) July 18, 2023
Adanya AI tersebut, bisa diaktifkan pengguna Google Meet dengan mudah seperti saat ingin mengubah ikon efek di bagian kanan bawah video sebelum bergabung ke dalam rapat.
Pengguna cukup mengetikan background yang diinginkan serta memilih kategori, AI generatif akan menghadirkan pilihan latar belakang yang sesuai dengan tema tersebut.
Kemudian, saat konferensi video dimulai dan pengguna ingin mengubah background yang dipakai. Nantinya, Google Meet akan memberikan opsi yang bisa membantu untuk mengubahnya dengan memilih ‘Apply vision effects‘.
Namun, fitur ini masih belum dilepas ke publik karena masih tahap uji coba. Jika Sobat Holopis ingin mencobanya bisa bergabung dengan program pengujian Workspace Labs.