Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sentiling adalah salah satu kreasi olahan singkong yang cocok untuk disajikan sebagai camilan atau teman minum kopi atau teh di pagi hari. Kue yang dikenal juga sebagai ‘lapis singkong’ ini bercita rasa manis dan gurih dengan taburan parutan kelapa dan gula pasir yang dipercantik dengan pewarna makanan.

Dengan tekstur yang kenyal dan cita rasa yang nikmat, camilan tradisional ini masih eksis sampai sekarang. Jajanan pasar yang murah meriah ini mudah untuk dibuat dan bisa dibentuk sesuka hati kita lho, Sobat Holopis.

Nah, ini dia resep kue lapis singkong atau sentiling:

Bahan :

  • 500 gram Singkong
  • 1 bungkus Agar-agar Plain
  • 100 gram Gula Pasir
  • ¼ sdt Vanili Bubuk
  • ¼ sdt Garam
  • Pewarna atau Pasta secukupnya (Merah,Kuning,Hijau)

Taburan Kelapa :

  • 100 gram Kelapa Parut
  • ¼ sdt Vanili
  • ¼ sdt Garam
  • 1 lembar Daun Pandan
    (Campur semua lalu kukus selama ±10 menit)

Cara Membuat :

  1. Kupas dan cuci bersih singkong lalu parut. Lalu campur dengan bubuk agar-agar, gula pasir, vanili, dan garam
  2. Kemudian bagi adonan menjadi 3 bagian, beri masing-masing pewarna merah, kuning dan hijau
  3. Masukkan adonan ke dalam loyang yang telah dialasi daun pisang (kalau tidak ada bisa diganti diolesi minyak lalu alasi dengan plastik)
  4. Kukus selama 20 menit, kemudian angkat dan dinginkan. Potong kecil-kecil lalu tusuk dengan tusuk sate (atau sesuai selera)
  5. Sentiling siap untuk dinikmati. Selamat Mencoba!