yandex
Rabu, 8 Januari 2025

Natasha Rizki Digugat Cerai Desta, Netizen : Ini Hoax kan?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kabar perceraian kembali datang lagi dari dunia artis Indonesia. Kali ini, Desta dikabarkan menggugat cerai istrinya, Natasha Rizki di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.

Ternyata, gugatan tersebut sudah diajukan Desta pada hari Kamis, 11 Mei 2023 lalu.

Humas Pengadilan Agama, Taslimah pun membenarkan kabar yang mengatakan Desta menggugat cerai istrinya tersebut.

“Benar adanya, telah terdaftar di Kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan,” demikian dikatakan Taslimah, dikutip Holopis.com, Rabu (17/5).

Kabar ini pun langsung membuat heboh netizen. Ada yang sampai berharap bahwa berita ini hanyalah hoaks belaka.

Natasha Rizki dan Desta
Natasha Rizki digugat cerai Desta [Foto: IG/@holopiscom]

“Hoax please,” kata @putririzki_.

“Eh gilaa sih, udah ngorbanin masa muda sama om-om, malah dicerai,” kata @ibef.29.

“Hah ini beneran? Yang isu selingkuh rumah tangga Fandy-Dahlia P kenapa yang cerai malah Desta_Natasha :’(,” kata @sivamaulita.

Gugatan ini pun sudah masuk ke pengadilan dengan nomor perkara 1583/Pdt.G/2023/PAJS.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral