HOLOPIS.COM, JAKARTA – Suga BTS sebentar lagi akan menyapa para penggemarnya di Jakarta pada akhir Mei 2023. Para penggemar Suga pasti sudah memegang tiket untuk bertemu sang idola di konser solo yang bertajuk AGUST D Tour tersebut.

Tetapi tak hanya menyiapkan tiket sekaligus pakaian yang akan dikenakan, Sobat Holopis juga harus mencatat peraturan dari promotor, terkait barang apa saja yang boleh dibawa, dan tidak boleh dibawa.

Diunggah akun promotor @ime_indonesia, ada beberapa barang yang dilarang dibawa oleh penggemar untuk ke konser Suga.

“Dear ARMY, untuk kenyamanan dan keamanan kita, pastikan ikuti protokol kesehatan dan periksa barang-barang yang dilarang untuk SUGA | Agust D D-DAY TOUR di Jakarta,” kata @ime_indonesia, dikutip Holopis.com, Sabtu (13/5).

  • Berikut daftar barang-barang yang dilarang dibawa ke konser Suga BTS.
  • Tas yang terlalu besar
  • Makanan dan minuman
  • Botol penuh air/tumblr
  • Koper
  • Kursi
  • Benda panjang/payung panjang
  • Drone
  • Senter/laser pointer
  • Kamera/handycam
  • Ipad/tablet
  • Tongsis
  • Tripod
  • Senjata api/senjata tajam
  • Obat-obatan terlarang
  • Minuman beralkohol
  • Rokok/vape/pods
  • Korek api/benda mudah terbakar
  • Toak
  • Kipas besar
  • Bando kepala besar
  • Tudung pengantin (wedding veil)
  • Kostum
  • Bendera
  • Binatang peliharaan