Senin, 23 Desember 2024

NBA Playoffs : Lakers Lumat GSW 117-112

HOLOPIS.COM, JAKARTA – LA Lakers berhasil mengandaskan perlawanan Golden State Warriors (GSW), dengan skor 117-112 di laga perdana kedua tim pada babak perempat final NBA Playoffs.

Bermain di Chase Center, Rabu (3/5), kedua tim baik Lakers maupun tim tuan rumah GSW sejatinya tampil sangat baik.

Bahkan, GSW mampu mencuri keunggulan di kuarter pertama dengan skor tipis 31-29. Namun tim tuan rumah gagal mempertahankan tren positifnya hingga kalah di kuarter dua dengan 33-36 dan kuarter tiga 24-31 atas Lakers.

Stephen Curry dkk berhasrat mencuri kemenangan dengan memanfaatkan momentum di kuarter empat, namun sayang keunggulan 24-21 mereka tetap gagal membawa GSW menang atas Lakers. Alhasil, kedudukan skor berakhir 117-112 untuk Lakers.

Top skor pada laga terebut pun disematkan kepada Anthony Davis alias AD, dengan 30 poin, 23 rebounds dan 5 assists. Sementara bintang Lakers lainnya, yakni Lebron James hanya mengumpulkan 22 poin, 11 rebounds dan 4 assists.

Stephen Curry sendiri hanya mengemas 27 poin, 6 rebounds dan 3 assists untuk timnya, diikuti rekannya Klay Thompson dengan 25 poin, 3 rebounds dan 4 assists.

Dengan demikian, kemenangan tersebut jadi modal baik untuk Lakers menatap laga kedua mereka dalam sistem best of 7 babak perempat final NBA Playoffs kontra GSW.

Pertandingan selanjutnya masih akan berlangsung di Chase Center, GSW pun wajib menang, sebab laga ketiga digelar di kandang Lakers.

Hasil LA Lakers vs Golden State Warriors

Golden State Warriors 31-29/33-36/24-31/24-21 (112-117) LA Lakers.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral