Minggu, 19 Januari 2025
Holopis.comNewsRagamAmalan Sunnah Saat Idul Fitri

Amalan Sunnah Saat Idul Fitri

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Banyak sekali kemuliaan yang terjadi pada momentum Hari Raya Idul Fitri, salah satunya adalah saat 1 Syawal menjelang shalat ied. Bahkan, kemuliaan-kemuliaan itu pun berimplikasi pahala dari Allah SWT jika dilakukan dengan keimanan dan keikhlasan.

Kali ini, Holopis.com akan membagikan beberapa informasi amalan sunnah saat menjelang shalat Idul Fitri 1444 Hijriyah.

1. Mandi
Kita dianjurkan untuk mandi bersih dan bersuci sebelum berangkat untuk menjalankan shalat idul fitri atau shalat ied. Bahkan Ibnu Abbas RA bercerita, bahwa mandi sebelum shalat Ied adalah kesunnahan karena sering dilakukan oleh Rasulullah SAW.

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- يَغْتَسِلُ يَوْمَ الْفِطْرِ وَيَوْمَ الأَضْحَى.
Rasulullah SAW biasa mandi pada hari raya Idul Fitri dan Idul Adha“.

Saat hendak mandi, sebaiknya ucapkan niat untuk mandi bersih sebelum idul fitri.

2. Gunakan wewangian dan pakaian terbaik
Menggunakan wangi-wangian dan berpakaian yang terbaik adalah salah satu cara kita mensyukuri nikmat Tuhan untuk beribadah.

3. Makan sebelum shalat Idul Fitri
Dianjurkan untuk menyantap makanan sebelum berangkat menjalankan shalat Ied. Apalagi saat hari raya, umat Islam sudah tidak lagi menjalankan ibadah puasa bulan Ramadan.

4. Mengambil jalan berbeda antara berangkat dan pulang dari masjid atau lapangan
Saat pergi menuju tempat salat Idul Fitri atau pulang dari tempat salat Idul Fitri, kita dianjurkan untuk melewati jalan yang berbeda. Hal ini dimaksudkan agar saat pergi atau pulang kita bertemu dengan lebih banyak orang untuk bersilaturahmi. Selain itu, kita dianjurkan untuk berjalan kaki menuju tempat salat Idul Fitri.

Berikut adalah 4 (empat) sunnah sebelum shalat Idul Fitri yang bisa diamalkan. Selamat Hari Raya Idul Fitri.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral