HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajer Bayern Munchen, Thomas Tuchel menyesali betul pertikaian antara Leroy Sane dan Sadio Mane bocor dan jadi perbincangan di muka publik.
Sebelumnya diketahui bahwa, pertikaian antara Sane dan Mane terjadi pasca Bayern Munchen kalah atas Manchester City di leg pertama perempat final Liga Champions.
Mane dan Sane dikabarkan bertikai saat memasuki ruang ganti, hingga ada insiden tonjok menonjok yang dilakukan Mane terhadap Sane.
Dalam hal ini, Tuchel tak hanya menyayangkan hal itu terjadi, namun ia juga menyayangkan bahwa insiden seperti itu bisa bocor ke muka publik.
“Akan lebih bagus kalau kapan pun sesuatu terjadi di ruang ganti, itu tidak bocor keluar. Maka kita tidak akan membicarakannya sekarang,” ungkap Tuchel, seperti dikutip Holopis.com dari Marca, Sabtu (15/4).
“Kita semua bikin kesalahan. Sadia melakukan kesalahan. Tapi dia, seperti Sane, bertindak dengan cara yang sangat teladan. Saya berharap ini akan tetap di ruang ganti,” tambahnya.
Sebagai informasi, atas insiden ini, Bayern Munchen sebelumnya telah menjatuhi Made hukuman berupa skors satu pertandingan dan juga denda.
Keduanya baik Mane dan Sane sejatinya sudah bermaaf-maafan, dan sudah saling berlatih di atas lapangan.