BerandaNewsOlahragaOsimhen Dipastikan Absen Bela Napoli Hadapi Milan

Osimhen Dipastikan Absen Bela Napoli Hadapi Milan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Napoli akan melawan AC Milan di leg pertama perempat final Liga Champions. Pemain andalan Partenopei, Victor Osimhen pun dipastikan absen membela timnya.

Diketahui, pertandingan Milan vs Napoli akan berlangsung di San Siro, pada Kamis (13/4 dini hari WIB, Partenopei pun tengah dihadapkan dengan masalah serius saat ini.

Napoli tengah dihantam badai cedera, terutama pada bagian lini depannya. Selain Osimhen, dua pemain depan Partenopei lainnya yakni Giovanni Simeone dan Giacomo Raspadori juga diragukan tampil karena kondisi fisiknya yang tidak fit.

Sementara, Osimhen sendiri dipastikan absen karena masih terbaring di ruang rawat karena cedera abdukktor-nya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Kepastian absennya Osimhen itu pun disampaikan langsung oleh Presiden klub Napoli, Aurelio De Laurentiis.

Selain membeberkan kondisi Osimhen, Aurelio juga berharap bahwa Osimhen bisa bermain saat leg kedua di Stadion Diego Armando Maradona pekan depan.

“Sayangnya, Victor Osimhen tidak dalam posisi untuk bermain. Kami berharap dia kembali untuk pertandingan kedua di Stadion Diego Armando Maradona 18 April,” ungkapnya, seperti dikutip Holopis.com dari La Repubblica, Rabu (12/4).

Sebagai informasi, Osimhen merupakan tulang punggung Napoli saat ini. Tercatat, ia sudah mengoleksi 25 gol di semua kompetisi.

Maka dari itu, ketidakhadirannya sangat mempengaruhi kualitas Napoli, terutama di lini depan permainannya.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Kemendikbudristek Apresiasi Capaian Indonesia di ASEAN University Games 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi penampilan Kontingen Mahasiswa Indonesia yang telah memberikan prestasi membanggakan di 21st ASEAN University...

ASEAN University Games 2024 : Panahan Ikut Sumbang 7 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) panahan berhasil menyumbangkan sebanyak tujuh medali emas untuk Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024 Surabaya-Malang. Srikandi Merah Putih...

ASEAN University Games 2024 : Karate Sumbang 10 Medali Emas!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) karate berhasil menjadi juara umum di 21st ASEAn University Games 2024 (AUG 2024) Surabaya-Malang, dengan sukses mengemas 10...

Daftar Tim Lolos ke Semifinal Copa America 2024 : Kolombia dan Uruguay Terbaru

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kolombia dan Uruguay jadi dua tim terbaru yang berhasil melangkah ke semifinal Copa America 2024. Pencapaian itu didapat usai keduanya mampu...

Hasil Uruguay vs Brasil : Vinicius cs Goodbye!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Hasil pertandingan big match antara Uruguay vs Brasil berakhir dengan kemenangan La Celeste meelalui babak adu penalti. Praktis, Vinicius Junir cs...

Riccardo Calafiori Sepakat Join Arsenal!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Riccardo Calafiori dikabarkan tertarik bergabung dengan Arsenal di bursa transfer pemain musim panas ini. Bahkan, disebutkan bahwa kesepakatan personel telah disetujui. Bocoran...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS