HOLOPIS.COM, JAKARTA – Gubernur Bali I Wayan Koster berusaha menghindar saat ditanyakan tanggapannya atas pembatalan drawing Piala Dunia U-20 di Bali setelah surat yang disampaikannya ke Menpora menjadi viral.
Kader PDIP itu malah berdalih, sikap yang disampaikannya sama seperti dengan sikap pemerintah yang diklaim menolak kedatangan Timnas Israel.
“Duh, bukan sikap saya, sikap pemerintah juga,” kata Koster dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Senin (27/3).
Koster yang pernah terjerat dalam kasus korupsi wisma atlet ini bahkan tidak mau memberikan solusi apapun atas desakan penolakan Timnas Israel yang berujung membuat pembatalan drawing oleh FIFA.
Koster beralasan, saat ini dirinya hanya memenuhi undangan rapat dari Komisi II DPR RI dan tidak pada kapasitas membahas persoalan sepak bola.
“Jangan tanya itu, ini urusannya Komisi II. Soal solusi tanya ke yang berhak. Cukup, jangan tanya saya, yang itu jangan tanya saya,” kilahnya.
Diberitakan sebelumnya, Gubernur Bali I Wayan Koster dikabarkan ikut melakukan penolakan kedatangan timnas Israel sebagai peserta Piala Dunia U20.
Penolakan itu pun disampaikan melalui surat resmi kader PDIP tersebut ke pihak Menpora agar ikut menolak kedatangan timnas Israel dalam ajang bergengsi.
“Kami mohon agar Bapak Menteri mengambil kebijakan untuk melarang tim dari negara Israel ikut bertanding di Provinsi Bali,”tulis Wayan Koster dalam surat tersebut seperti dikutip (21/3).