Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Para demonstran dari Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) berencana menggelar aksi unjuk rasa pada hari Kamis, 16 Februari 2023.

Dalam informasi yang diterima redaksi Holopis.com, setidaknya akan ada 4.000 orang massa aksi yang bakal ikut terlibat aksi unjuk rasa menyampaikan pendapat mereka di muka umum.

Aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh PABPDSI tersebut akan dikonsentrasikan di 2 (dua) lokasi, yakni di depan Istana Negara atau di Patung Kuda Indosat dan di depan gedung DPR RI.

Untuk di Patung Kuda Indosat, rencananya aksi akan dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB s/d 11.00 WIB.

Sementara untuk di depan gedung DPR RI, aksi akan dilaksanakan pada pukul 11.00 WIB s/d 17.00 WIB.

Masih berdasarkan informasi yang diterima redaksi, alasan aksi tersebut dilakukan adalah sebagai bagian dari tindak lanjut hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Bandung tahun 2021 dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) BPD di Padang tahun 2022 tentang Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.