Spesifikasi Geely Panda Mini EV yang Mampu Menempuh Jarak 200 Kilometer

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Geely telah menyiapkan Panda Mini EV, untuk bersaing dengan Wuling Air EV di kelas mobil listrik dengan ukuran yang mungil dan harga yang terjangkau.

Mobil listrik yang hadir dengan brand Geometry sebagai parent company Geely di China, harganya dibanderol sekitar Rp 80 jutaan jauh dibawah mobil listrik produksi Wuling.

Lalu, dengan harga dibawah Rp 100 juta bagaimana spesifikasi Geely Panda Mini EV ini ?

Dimensi dan Desain

Dimensi dari Geely Panda Mini EV, yakni panjang 3.065 mm, tinggi 1.522 mm dan jarak sumbu roda 2.015 mm. Sementara itu, untuk kapasitas penumpang mobil ini mampu menampung 4 orang dengan konfigurasi kursi dua baris.

Warna yang ada juga cukup unik, yakni biru muda dan merah muda atau pink yang jadi warna utamanya. Kemudian terdapat warna hitam dan putih ciri khas hewan panda, di beberapa bagian mobil.

Jika diperhatikan sekilas, bagian depan mobil terlihat membentuk wajah panda. Misalnya, lampu utama yang membulat seperti mata, gril yang seperti mulut dan spion yang seakan membentuk daun telinga.

Fitur/Teknologi

Meski tebilang murah, namun fitur yang ditawarkan Panda Mini EV sudah terbilang lumayan. Kendaraan tersebut dibekali dua layar di ruang kabin, yakni panel instrumen dengan ukuran 9,2 inch dan layar multimedia dengan ukuran 8 inch.

Panda Mini juga sudah dilengkapi airbags, dua soket pengisian daya, dan tuas transmisi canggih yang bisa diputar untuk memilih opsi R, N dan D.

Performa

Beralih ke performa, Panda Mini menggunakan baterai yang bisa melaju hingga jarak 200 kilometer. Sementara untuk mengecas dari nol ke 100 persen hanya memerlukan waktu sekira 68 menit.

Kendaraan tersebut menggunakan motor listrik yang mampu menyemburkan tenaga 41 hp dengan kecepatan maksimum 100 kilometer per jam. Sedangkan mode berkendaranya ada dua, yakni normal dan sport.

Indoanime

Rekomendasi :

Baca Ini Juga

Harga Mobil Listrik Wuling Cloud EV di Indonesia Turun Jadi Segini

Mobil listrik Wuling Cloud EV yang mulai dipasarkan di Indonesia, turun harga setelah resmi dirilis saat acara PEVS 2024.

Arteta Harap Hasil Tottenham vs Manchester City Menguntungkan Arsenal

Duel big match Tottenham vs Manchester City akan jadi salah satu penentu trofi juara Liga Inggris musim ini, Manajer Arsenal Mikel Arteta pun berharap hasilnya bisa menguntungkan bagi The Gunners.

Honda Freed Generasi Ketiga Segera Hadir dengan 2 Pilihan Mesin

Generasi ketiga dari mobil Honda Freed, kabarnya akan segera hadir pertengahan tahun 2024 dengan desain yang lebih futuristik dari generasi sebelumnya.

Peugeot Berhenti Jualan Mobil di Indonesia, Layanan Servis Tetap Beroperasi

HOLOPIS.COM , JAKARTA - Peugeot resmi menghentikan penjualan produk mobilnya di Indonesia, namun tetap memberikan layanan purna jual kepada pemilik mobil.

Hyundai Ioniq 5 dan Ioniq 6 di Indonesia Dapat Panggilan Recall

HOLOPIS.COM, JAKARTA - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengumumkan mobil listrik Hyundai loniq 5 dan loniq 6, yang dipasarkan di Tanah Air akan di recall.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka 2024-2029
Hari Cacat Veteran Indonesia 2024

Berita Terbaru

Terpopuler

BMKG Ramal Cuaca Jabar Berpotensi Hujan Hari Ini, Cek Sebarannya

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jabar (Jawa Barat) yang terjadi pada hari ini, Sabtu 18 Mei 2024.