Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

VIRAL : Bocil Lucu Mau Beli ‘Cipung Haji Oka’ di Warung, Apa sih Artinya?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kalimat Cipung Haji Oka saat ini sedang menjadi trending di Twitter. Jika dibaca tanpa konteks, kalimat ini mungkin membuat bingung banyak orang.

Ternyata, Cipung Haji Oka muncul karena video viral lucu seorang bocil yang salah sebut saat ingin mengatakan tepung tapioca.

Awalnya, akun Tiktok @akantalkantil mengunggah cuplikan saat dirinya didatangi seorang bocil yang ingin membeli sesuatu di warungnya.

“Aaaa beli,” kata bocil tersebut sambil malu-malu melihat ke arah kamera seperti dipantai Holopis.com (9/1).

Pria tersebut pun sambil bercanda meminta bocil agar tidak membuat permintaan aneh yang membuatnya pusing dan susah memahami.

“Jangan bikin pusing yah, ini mah warung bukan eat bulaga,” kata pria tersebut.

Lalu bocil tersebut mengatakan ia ingin membeli Cipung.

“Beli cipung haji oka,” kata anak tersebut.

Pemilik warung pun langsung menahan tawa dan mengatakan Cipung adalah anaknya Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.

“Cipung mah anak Nagita ih, sama Raffi Ahmad,” katanya.

Tak hanya itu, bocil tersebut pun mengatakan ia ingin membeli ‘lotek’, yang ditebak penjaga warung sebagai softex.

Netizen pun langsung gemas melihat tingkah bocil lucu itu. Ada pula yang langsung rindu dengan interaksi di warung tetangga mirip dengan video tersebut.

“Ya ampun, kanget banget interaksi warung tetangga gini. Sekarang orang-orang di komplek gue udah pada beli di alfa/indomaret,” kata @nihaqus.

“Demen banget kalau bocah lotek udah muncul,” kata @salmafdp.

“Ada lagi bocil mau beli Eli Sugogo, ternyata odol gigi,” kata @YolandaNadia12.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

VIRAL : Netizen Hitung Berapa Kali Lolly Gunakan Kalimat Kasar

Anak Nikita Mirzani Laura Meizani atau Lolly saat ini sedang berseteru dengan ibunya sendiri.

Bjorka Berulah Lagi, Diduga Bocorkan Data Ditjen Pajak

Hacker Bjorka kembali membocorkan data-data milik pemerintah. Kali ini, data yang menjadi sasarannya adalah data milik Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

VIRAL : Heboh Orang Berburu Labubu, Sampai Rusuh Dan Undang Pertikaian

Sebuuah video viral menunjukkan kerusuhan terjadi karena sekumpulan masyarakat mengantre berjam-jam demi membeli boneka labubu.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru