HOLOPIS.COM, JAKARTA – Chelsea berhasrat memboyong Enzo Fernandez dari Benfica di bursa transfer Januari ini, namun kabar terbaru mengatakan bahwa tawaran The Blues sebesar 85 juta Euro ditolak mentah-mentah oleh The Eagles.

Hal tersebut diungkapkan ahli transfer, Fabrizio Romano dalam unggahannya di media sosial, yang juga sekaligus mematahkan spekulasi liar mengenai tawaran Chelsea yang lebih besar dari 85 juta Euro tersebut.

“Proposal resmi Chelsea untuk Enzo Fernandez tidak pernah jatuh di harga sebesar 120 juta Euro atau 127 juta Euro. Proposal terakhir yang diajukan ke Benfica sebesar 85 juta Euro,” ungkap Romano, seperti dikutip Holopis.com dari Twitter @FabrizioRomano, Kamis (5/1).

Kemudian, dalam unggahan selanjutnya, Romano mengungkapkan bahwa pihak Benfica hanya ingin melepas Enzo di angka 120 juta Euro.

“Kesepakatan Enzo Fernandez. Seperti yang terjadi, Chelsea dan Benfica belum menjadwalkan pertemuan baru setelah pembicaraan gagal,” ucapnya.

“120 juta Euro atau tidak sama sekali. Chelsea secara lisan mendiskusikannya dengan Benfica, maka tawaran resminya adalah 85 juta Euro, tidak sepakat,” tambahnya.

Sebagai informasi, Chelsea memang tengah membidik Enzo Fernandez untuk memperkuat timnya.

Namun percobaan transfer ini seiring dengan pernyataan manajer Chelsea, Graham Potter yang menyatakan bahwa The Blues akan puasa beli pemain untuk bursa transfer Januari ini.

Lantas, apakah tawaran Chelsea untuk Enzo Fernandez akan ditingkatkan demi memboyongnya ke Stamford Bridge, atau mundur sesuai dengan perkataan Potter yang enggan melakukan transfer.