Minggu, 29 Desember 2024

Kate Midldeton Kenang Momen Ratu Elizabeth II Saat Natal

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Putri Wales Kate Middleton mengenang Ratu Elizabeth II di hari Natal tahun ini. Ini akan menjadi perayaan hari natal keluarga kerajaan Inggris tanpa kehadiran nenek dari Pangeran William dan Harry tersebut.

Dalam sebuah video untuk berbicara intim dengan masyarakat dunia, Kate menyampaikan bahwa natal adalah momen yang sangat disukai oleh Ratu Elizabeth II karena mengingatkannya dengan kepercayaan, dan kedekatan keluarga.

“Yang Mulia Ratu sangat mencintai natal. Karena moment tersebut adalah waktu untuk mengingatkan kita pentingnya kepercayaan, pertemanan, dan keluarga,” kata Kate di Instagram @princeandprincessofwales, dikutip Holopis.com, Jum’at (23/12).

Tak hanya mengenang perasaan Ratu Elizabeth II selama natal, Putri Kate juga akan mengundak ratusan sosok-sosok yang menginspirasi ke Westminster Abbey.

Kegiatan tersebut dilakukan demi meneruskan tradisi Ratu Elizabeth II dalam berterimakasih kepada mereka – mereka yang menginspirasi banyak orang.

“Mereka yang menunjukkan kekuatan dari saling memahami, menghargai komunitas, dan membantu meneruskan tradisi Yang Mulia dalam berterima kasih kepada mereka yang sudah tiada,” lanjut Kate.

https://www.instagram.com/reel/CmfLA_OhsN5/?utm_source=ig_embed&ig_rid=eb6f8ef6-8183-49d9-aad5-f15f46e7ab4c

Sebagai informasi, sudah menjadi tradisi bahwa Ratu Elizabeth II memberikan ucapan Selamat Natal kepada masyarakat dunia setiap tahun.

Namun tahun ini tampaknya keluarga kerajaan harus beradaptasi dan tetap berusaha untuk tidak mengecewakan masyarakatnya di saat natal, khususnya di Britania Raya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral