Rabu, 22 Januari 2025

Fan Meeting Sehun EXO Gagal, Whitelab Minta Maaf

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Acara fan meeting Sehun EXO di Central Park Mall pada Minggu (6/11), dibubarkan lebih awal oleh polisi. Penyelenggara acara, brand White Lab pun mengunggah permintaan maaf kepada publik dan Brand Ambassadornya, Sehun.

“Halo semua, terima kasih atas antusiasme menyambut kedatangan #ScientistGanteng Oh Sehun hari ini,” tulis akun twitter resmi @whitelab_id yang dikutip Holopis.com, Senin (7/11).

“Whitelab selaku penyelenggara sudah berusaha semaksimal mungkin untuk mengantisipasi keramaian di venue dikarenakan antusiasme pengunjung sangat besar, dan terus memenuhi area dalam mall maupun luar mall,” lanjutnya.

Seperti yang diketahui, Sehun EXO hanya berkesempatan untuk tampil sekitar 10 menit untuk menyambut fans. Acara terpaksa dibubarkan lebih awal demi keamanan dari over-crowded.

“Pihak berwajib meminta kami untuk mempersingkat jalannya event karena kondisi sudah tidak kondusif,” tulisnya.

Namun seperti yang dilaporkan, keramaian fans di Central Park Mall tetap terbilang kondusif dan tidak ada pengunjung yang mengalami pingsan.

“Kami ingin meminta maaf kepada seluruh fans yang hadir serta mengapresiasi fans yang tertib mengikuti arahan selama acara berlangsung,” lanjutnya.

Sebagai informasi, jumlah pengunjung Central Park Mall di acara Fan Meeting Sehun EXO tembus angka 19.000. Para EXO-L pun kecewa atas pembubaran acara tersebut setelah mengantre panjang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral