HOLOPIS.COM, JAKARTA – Setelah beredarnya isu perselingkuhan, Ravn akhirnya memutuskan untuk keluar dari boyband ONEUS. Isu tersebut awalnya disebar oleh akun anonim di twitter yang mengaku dirinya sebagai mantan Ravn.

Akhirnya, pihak RBW, agensi boyband ONEUS, menyampaikan pernyataan bahwa Ravn telah berniat untuk meninggalkan group karena khawatir akan dampak pada beberapa pihak.

“Mengenai isu ini, Ravn menyatakan niatnya untuk meninggalkan grup secara sukarela karena khawatir akan kerugian yang timbul pada anggot dan fans ONEUS,” tulis RBW yang dikutip Holopis.com dari situs Soompi pada Kamis (27/10).

Niat Ravn pun disetujui oleh pihak agensi, ia pun dinyatakan keluar dari grup secara resmi.

“Kami memutuskan untuk menghormati pendapatnya untuk meninggalkan grup secara sukarela. Maka, kami menyampaikan kepada Anda bahwa Ravn telah meninggalkan ONEUS mulai hari ini,” jelas RBW.

Sebelumnya diketahui, Ravn disebutkan selingkuh selama dua tahun oleh akun anonim di twitter @oAKjan3BvAJjqld yang mengaku sebagai mantannya. Pemilik akun tersebut menuliskan kronologi mengenai hubungan masa lalu mereka hingga membuat heboh warganet.

Tidak hanya selingkuh, Ravn bahkan disebutkan pernah melanggar protokol saat mengidap virus covid-19 dengan tidak menjalankan self-isolation. Pria itu justru menghampiri rumah pemilik akun anonim twitter tersebut, yang saat itu merupakan kekasihnya.