HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tottenham Hotspur pesta gol ke gawang Leicester City, dengan skor besar 6-2 di pekan kedelapan Liga Inggris, Sabtu (17/9).
Bermain di rumah sendiri, Tottenham Hotspur sempat mendapat perlawanan sengit dari Leicester City di babak pertama.
Empat gol tercipta sepanjang babak pertama, diawali gol bintang Leicester City, Youri Tielemans melalui titik kotak penalti di menit enam. Kemudian disusul dengan dua gol Tottenham Hotspur di menit delapan oleh Harry Kane dan Eric Dier di menit ke-21.
Menjelang berakhirnya babak pertama, Leicester City berhasil menyamakan kedudukan skor di menit 41 oleh James Maddison.
Memasuki babak kedua, entah strategi apa yang diterapkan Antonio Conte kepada skuadnya, Tottenham Hotspur langsung tampil agresif dan memegang kendali penuh permainan tersebut.
Empat gol sekaligus tercipta di babak kedua, diawali oleh Rodrigo Bentancur di menit 47, dan disusul hattrick sang bintang Heung-min Son di menit 73, 84 serta 86.
Gol terakhir Son di menit 86 sempat diragukan wasit, namun VAR pertandingan membuktikan bahwa torehan tersebut sah didapatnya.
Dengan demikian, Tottenham Hotspur berhasil mempertahankan tren positifnya dengan melalui tujuh pertandingan tanpa kalah di Liga Inggris, dimana The Lilywhites saat ini menduduki posisi dua klasemen sementara.
Sedangkan hasil kekalahan itu membawa Leicester City semakin terbenam di dasar klasemen, dengan hanya mengoleksi satu poin saja.