Putri Sambo Diperkosa dan Dibanting Yosua, Visumnya Mana?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Cerita demi cerita seperti tak akan habis muncul pasca adanya ekshumasi jasad almarhum Brigadir Polisi Nofriansyah Yosua Hutabarat hingga rekonstruksi pembunuhan di Duren Tiga.

Kali ini, ada cerita bahwa Putri Candrawathi alias Putri Sambo mengaku diperkosa dan dibanting oleh Brigadir Yosua saat di Magelang.

Hal ini muncul di dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) Ferdy Sambo dalam konteks pelanggaran Kode Etik Profesi Polri (KEPP), dimana Sambo membuat skenario cerita yang tidak sebenarnya dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua.

Sontak, Ketua Umum KNPI Haris Pertama angkat bicara. Ia mempertanyakan visum Putri Sambo pasca insiden itu terjadi, setidaknya pada tanggal 8 Juli 2022, pasca Brigadir Yosua dibunuh oleh Ferdy Sambo dan anak buahnya.

“Jika benar diperkosa hingga dibanting, maka mana bukti visumnya Putri Candrawathi ???,” kata Haris Pertama, Minggu (4/9).

Ia menilai cerita tersebut sangat aneh dan terlalu mengada-ada. Jika benar insiden itu adalah pemerkosaan apalagi sampai adanya kekerasan fisik seperti itu, tak mungkin Putri Sambo diam saja dan hanya menangis sesegukan seperti cerita terakhir saat rekonstruksi.

“Kok bisa di rumah masih ada orang lain diperkosa nggak teriak minta tolong ??? dagelan,” ujarnya.

Di dalam BAP yang dikutip Holopis.com, pemerkosaan disebut-sebut bukan jadi alasan tunggal Ferdy Sambo habisi nyawa Yosua. Namun ada hal lain, yakni kekerasan fisik yang disebutnya dialami Putri di Magelang.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Sidik Cyber Sambut Gembira Wacana Pembentukan Angkatan Siber TNI

CEO Solusindo Digital Holistik (Sidik Cyber), Yonathan Yeremia menyambut gembira wacana pembentukan angkatan ke-IV TNI yakni matra Siber.

Densus 88 Tangkap 2 Teroris Jaringan ISIS di Bima

Detasemen Khusus 88 (Densus 88) Anti Teror Mabes Polri telah melakukan penangkapan terhadap 2 (dua) orang tersangka terorisme jaringan Jamaah Ansharu Daulah di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Alexander Marwata Pamer Kegagalan KPK Tangani Korupsi

Alexander Marwata menegaskan bahwa kondisi KPK saat ini bukanlah lembaga superbody yang mampu untuk memberantas korupsi di Indonesia.
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru