HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pihak Kepolisian dikabarkan telah melakukan tes urine terhadap sopir truk yang terlibat dalam kecelakaan maut di Jalan Sultan Agung, Kota Bekasi, Rabu (13/8) siang tadi.
Dirgakum Korlantas Polri, Brigjen Pol Aan Suhanan mengatakan, berdasarkan hasil tes tersebut, sang sopir terbukti negatif mengonsumsi narkoba.
“Pengemudi sudah kita amankan dan sudah tes urine juga. Hasilnya negatif,” ungkap Aan seperti dikutip dari PMJ News, Rabu (31/8).
Sejauh ini, pihak kepolisian belum melakukan pemeriksaan terhadap sang Sopir truk tersebut. Hal itu lantaran kondisi kesehatan sang sopir yang masih belum stabil.
“Sementara belum meminta keterangan sopir. Karena masih syok. Nanti secepatnya kita kasih keterangan,” tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, sebuah kecelakaan maut terjadi di depan Sekolahan di Jalan Sultan Agung, Kota Bekasi.
Jumlah korban dalam kecelakaan tersebut diketahui ada 30 orang. Sebanyak 10 di antaranya dinyatakan meninggal, sedangkan 20 sisanya saat ini masih menjalani perawatan intensif di RSUD dan Rumah Sakit Ananda Bekasi.