yandex
Rabu, 8 Januari 2025

VIRAL : Mahasiswa Asyik Joget Bareng di Dalam Masjid

HOLOPIS.COM,JAKARTA – Sebuah video yang menunjukkan segerombolan orang seperti mahasiswa tengah asyik berjoget viral di media sosial (medsos). Aksi berjoget bersama itu diduga dilakukan di dalam sebuah Masjid.

Seperti terlihat dalam unggahan @tante.rempong.official, para pemuda-pemudi itu terlihat begitu gembira saat berjoget bersama di dalam sebuah bagunan yang memiliki aksitektur mirip bangunan masjid itu.

Dalam video itu, terdengar mereka juga turut melantunkan lagu ‘Ojo Dibandingke’ yang sempat viral usai dinyanyikan Farel Prayoga di Istana Negara beberapa waktu lalu.

Nampak sejumlah orang yang diduga mahasiswa, baik itu berjenis kelamin laki-laki maupun perempuan membaur dan berjoget bersama di bagian depan. Sementara Sebagian lainnya duduk di bagian belakang dan merekam aksi joget dalam acara yang belum diketahui kepastiannya itu.

Ada dugaan sekumpulan mahasiswa yang berjoget itu adalah para mahasiswa baru di Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember, Jawa Timur (Jatim).

Adapun lokasi dari kegiatan itu diduga di dalam Masjid Sunan Kalijaga yang berada di dalam lingkungan Kampus UIN KHAS Jember.

Namun hingga kini belum ada klarifikasi dari pihak kampus UIN Jember, Jawa Timur, pengurus masjid, dan pihak-pihak terkait lainnya.

https://www.instagram.com/reel/ChrhgJwDzBo/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral