HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir memastikan moda transportasi kereta cepat Jakarta-Bandung akan beroperasi mulai tahun depan, tepatnya pada Juni 2023.
Hal itu disampaikan Erick usai menghadiri Rapat terbatas (Ratas) bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (24/8) sore tadi.
“Insya Allah di tahun depan bulan Juni sudah mulai bisa operasi,” katanya.
Adapun untuk armada kereta cepat yang menghubungkan antara provinsi DKI Jakarta dan Jawa Barat (Jabar) itu akan tiba di Tanah Air pada September mendatang.
Erick menyampaikan, bahwa uji coba akan terus hingga moda transportasi baru di Indonesia itu siap beroperasi.
“Kereta cepat kita sampaikan Insya Allah bulan September, kita akan kedatangan mulai kereta cepatnya dan kita akan terus uji coba,” ujar Erick.
Lebih lanjut, Erick meyakini hadirnya kereta cepat Jakarta-Bandung dapat mendorong pertumbuhan ekonomi baru, terlebih pemerintah saat ini juga tengah mendorong pengembangan Pelabuhan Patimban dan Bandara Kertajati.
“Di rapat seminggu yang lalu para menteri sudah berkoordinasi memutuskan Kertajati itu akan menjadi salah satu pusat daripada airport untuk kargo yang selama ini potensi yang tidak pernah kita lihat potensinya,” katanya.
Selain itu, pemerintah juga terus mendorong pengembangan kawasan industri Subang.
“Artinya apa? Ketika ada Patimban, ada kargo lalu kami juga ditugaskan baru saja membangun kawasan industri Subang yang merupakan satu kawasan yang menyeluruh, ini menjadi konektivitas yang menjadi satu antara logistik dan manusianya,” imbuhnya.