Minggu, 22 September 2024
Minggu, 22 September 2024
NewsEkobizTahun Depan, Subsidi Solar Ditambah Jadi Rp1.000 Per Liter

Tahun Depan, Subsidi Solar Ditambah Jadi Rp1.000 Per Liter

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemerintah telah berencana untuk menaikkan jatah subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar, dari yang semula hanya Rp500 menjadi Rp1.000 per liter pada tahun depan. Hal ini tertulis dalam Buku Nota Keuangan dan RAPBN 2023 yang dirilis Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Tertulis dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) tahun 2023, pemerintah telah menetapkan subsidi energi pada tahun depan sebesar Rp210,66 triliun. Subsidi ini terdiri atas subsidi minyak dan gas (migas) sebesar Rp138,33 triliun dan subsidi listrik Rp72.32 triliun.

Jika dibandingkan dengan besaran subsidi di tahun ini yang mencapai Rp502 triliun, besaran subsidi untuk tahun depan memang jauh lebih kecil. Namun, pemerintah tetap memastikan besaran subsidi untuk tahun depan itu masih meringankan beban masyarakat.

Sebelumnya, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menegaskan penurunan anggaran subsidi ini nantinya bakal diimbangi dengan pengendalian volume BBM subsidi.

“Kita mendapatkan angka Rp336,7 triliun lebih rendah dari Rp502 triliun karena faktor harga asumsi lebih rendah, nilai tukar dan volume yang tetap kita kendalikan,” ujar Sri Mulyani dalam konferensi pers Nota Keuangan dan RAPBN 2023 beberapa waktu lalu.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

IHSG Sepekan Bikin Mewek, Kapitalisasi Anjlok 2,58 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada sepekan terakhir nampaknya tidak lagi bergairah seperti pada pekan-pekan sebelumnya.

Harga Emas di Pegadaian Hari Minggu Terkerek Naik

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau mengalami kenaikan tipis pada perdagangan akhir pekan ini, Minggu 22 September 2024.

Jangan Lupa! Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Resmi Naik Hari Ini

Kenaikan tarif tol pada ruas Jalan Tol Dalam Kota Jakarta telah resmi diberlakukan mulai hari ini, Minggu 22 September 2024, sejak pukul 00.00 WIB dini hari tadi. 

Hari Minggu, Harga Emas Antam Mandek di Level Rp 1.455.000

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) alias emas Antam terpantau tidak mengalami perubahan alias stagnan pada perdagangan hari ini, Minggu 22 September 2024.