BerandaNewsRagamJokowi Pastikan Program Kartu Prakerja Tetap Lanjut Usai Dirinya Lengser

Jokowi Pastikan Program Kartu Prakerja Tetap Lanjut Usai Dirinya Lengser

JAKARTA, HOLOPIS.COM Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) memastikan program Kartu Prakerja besutannya akan tetap berjalan setelah dirinya tak lagi menjabat sebagai presiden alias lengser.

Menurutnya, program bantuan sosial ini perlu untuk dilanjutkan karena memberikan manfaat bagi para penerimanya. Ia pun memastikan, anggaran untuk program prakerja tahun depan telah tersedia.

“Terus. Ini akan diteruskan termasuk tahun depan anggaranya sudah ada. Tahun depannya lagi ada lagi,” ujar Jokowi, Jumat (17/6).

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Keuangan (Menkeu) RI, Sri Mulyani Indrawati mengatakan, bahwa anggaran program Prakerja nantinya akan disesuaikan dengan pagu Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2023 yang saat ini masih disusun.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Sedang kami hitung semuanya untuk anggaran tahun 2023. Ini nanti kami lihat keseluruhan bansos dan lainnnya,” ujar Sri Mulyani di tempat yang sama.

Saat ini, program bantuan kartu Prakerja telah memasuki gelombang ke-32 sejak diluncurkan pada 11 April 2020 lalu. Jumlah penerimanya pun kini sudah mencapai 12,8 juta orang.

Adapun total penerima insentif dari peserta yang terdaftar di program bantuan ini telah mencapai 95 persen peserta.

“Ini juga bagian dari SDGs karena dinikmati di 514 kabupaten/kota, 56 persen tinggal di desa, 49 persen perempuan, 3 persen penyandang disabilitas,” tutur Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Lokasi Samsat Keliling di Jadetabek Hari Selasa 2 Juli

Lokasi Samsat Keliling di wilayah Jadetabek (Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi), disiapkan Polda Metro Jaya di 14 lokasi, pada Selasa 2 Juli 2024.

Lokasi SIM Keliling Hari Selasa 2 Juli di Jakarta

Jadwal dan lokasi SIM Keliling di Jakarta, pada hari Senin 2 Juli 2024 beroperasi di lima wilayah mulai pukul 08.00 – 14.00 WIB.

Begini Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Selasa 2 Juli 2024

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG merilis prakiraan terkini perihal cuaca Jakarta pada hari ini, Selasa 2 Juli 2024.

Polri Gelar Khataman Alquran 78 Kali di HUT Bhayangkara 2024

Divisi Humas Mabes Polri menyelenggarakan kegiatan rohani dengan Khataman Al-Quran sebanyak 78 kali untuk mengisi HUT ke 78 Tahun Polri.

4 Cara Mengumpulkan Semangat untuk Menyambut Hari Sibuk Setelah Weekend

Hari Senin sering kali dianggap sebagai awal minggu yang penuh tantangan setelah akhir pekan yang menyenangkan. Namun, dengan beberapa langkah sederhana.

4 Tips Foundation Tahan Lama Anti Badai!

Foundation merupakan langkah awal dalam merias wajah yang dapat menciptakan dasar yang sempurna untuk makeup.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS