Arief Muhammad Dinobatkan Sebagai Duta Nasi Padang Oleh Pemprov Sumbar

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Influencer Arief Muhammad resmi dinobatkan sebagai Duta Nasi Padang oleh Wakil Gubernur Sumatera barat, Audy Joinaldy. Bukan gelar kehormatan yang biasa, Duta Nasi Padang pun menjadi sorotan warganet.

“Terharu bangga dan deg degan karena inikan epic banget, karena kita tahu ada di mana-mana dan jadi tantangan sendiri,” kata Arief Muhammad.

Saat diundang oleh Pemerintah provinsi Sumatera Barat, Arief Muhammad bercerita ia diberikan sambutan yang hangat, lengkap dengan tarian hingga makan sirih.

“Waktu itu kita datang disambut dengan tarian dari Minang ada prosesi makan daun sirih kita masuk ke dalam makan bajamba ditaruh di lantai ada mejanya makan bareng-bareng,” kata Arief Muhammad.

Sebagai informasi tambahan, Arief Muhammad memiliki darah minang, sehingga ia tahu bagaimana cara menikmati nasi padang yang tepat.

https://www.instagram.com/p/CdxsENfpcgo/?utm_source=ig_web_copy_link

Ia menyebutkan, makan nasi padang yang paling cocok adalah dengan menggunakan tangan langsung.

Sejak itulah, Arief dilirik oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldi, dan ditunjuk sebagai Duta Nasi Padang.

https://www.instagram.com/reel/Cd0YKNmpJgj/?utm_source=ig_web_copy_link

Tak hanya itu, Arief mengaku dirinya akan membuka resotran padang yang diberi nama Padang Payakumbuah.

Restoran ini nantinya akan dibuka di seluruh provinsi di Indonesia. Proses mendirikan restoran ini juga akan disiapkan secara matang oleh pria yang namanya dikenal sejak menulis buku Poconggg Juga Pocong.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral