JAKARTA, HOLOPIS.COM – Real Madrid secara resmi menjadi juara Liga Spanyol musim 2021/2022 usai menuntaskan laga penentuan menghadapi Espanyol.
Real Madrid tampil superior dengan sukses mengandaskan perlawanan Espanyol 4-0 tanpa balas di pekan ke-34 Liga Spanyol, Sabtu (30/4).
Bermain di Stadion kebanggan publik Los Blancos yakni Santiago Bernabeu, Real Madrid sudah membukukan gol terlebih dahulu di babak pertama pertandingan atas Espanyol.
Real Madrid tampil mendominasi jalannya laga dengan berhasil mencetak gol di menit 33 dan 43 atas nama Rodrygo. Torehan brace Rodrygo pun menutup babak pertama dengan keunggulan Los Blancos 2-0.
Memasuki babak kedua, Real Madrid kembali mampu menambah pundi-pundi golnya melalui torehan Marco Asensio di menit 55. Lima menit berselang pasca terjadinya gol, Carlo Ancelotti langsung memasukan beberapa pemain intinya ke lapangan hijau.
Dengan tambahan kekuatan, Real Madrid sempat mencuri gol keempat di menit 73 oleh Isco, namun gol tersebut dianulir wasit melalui keputusan teknologi VAR.
Kemudian di menit 81, sang mega bintang Karim Benzema yang notabennya baru masuk pada menit 60 babak kedua sukses menutup gol kemenangan bagi Real Madrid menjadi 4-0.
Dengan tambahan satu gol tersebut, Karim Benzema semakin kokoh di puncak top skor Liga Spanyol musim ini dengan total 26 gol.
Alhasil, kemenangan itu otomatis membawa Real Madrid menjuarai Liga Spanyol musim 2021/2022. Tercatat, gelar kali ini menjadi titel ke-35 Los Blancos selama berkiprah di kompetisi domestik.
???? #CAMPEON35 ????
1932
1933
1954
1955
1957
1958
1961
1962
1963
1964
1965
1967
1968
1969
1972
1975
1976
1978
1979
1980
1986
1987
1988
1989
1990
1995
1997
2001
2003
2007
2008
2012
2017
2020
2022— Real Madrid C.F. (@realmadrid) April 30, 2022