Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Putin Ancam Kerahkan Peralatan Perang Istimewa Gempur Ukraina Bila NATO Intervensi

JAKARTA, HOLOPIS.COM Rusia mengancam bakal melakukan operasi militer secara besar-besaran bila negara-negara Barat atau NATO melakukan intervensi terhadap Ukraina.

Peringatan itu disampaikan Presiden Rusia Vladimir Putin ketika berbicara di hadapan anggota parlemen di St. Petersburg pada Rabu (27/4).

Sebelum Putin mengeluarkan pernyataan, Rusia mengklaim sudah menghancurkan sejumlah besar senjata yang dipasok Barat ke Ukraina sebagai bentuk peringatan.

“Negara-negara yang berpikir untuk ikut campur dalam peristiwa yang sedang berlangsung dan menciptakan ancaman strategis yang tidak dapat diterima bagi Rusia, mereka harus tahu bahwa tanggapan kami terhadap serangan balik akan secepat kilat,” kata Putin.

Putin mengaku, pihaknya memiliki peralatan yang tidak dimiliki negara lain. Menurut Al Jazeera, pernyataan Putin secara implisit mengacu pada rudal balistik dan persenjataan nuklir yang dimiliki Moskow.

“Kami tidak akan menyombongkannya. Kami akan menggunakannya jika diperlukan dan saya ingin semua orang tahu itu. Kami sudah mengambil semua keputusan tentang ini,” ucap Putin.

Baru-baru ini, Putin telah mengawasi keberhasilan uji coba rudal balistik antarbenua Sarmat. Rudal tersebut diperkirakan mampu membawa 10 lebih hulu ledak nuklir.

Rusia meluncurkan apa yang mereka sebut sebagai operasi militer khusus ke Ukraina.

Putin sendiri menuduh NATO berencana menggunakan Ukraina sebagai rute untuk menyerang Rusia melalui Semenanjung Krimea, yang dikuasai Moskow pada 2014, dan wilayah perbatasan Donbas timur yang dikuasai separatis.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Tema Hari Perdamaian Internasional 2024 : Membangun Budaya Damai

Hari Perdamaian Internasional yang diperingati setiap tanggal 21 September setiap tahunnya menjadi momen refleksi bagi seluruh umat manusia untuk mengupayakan perdamaian dunia.

Donald Trump Akan Salahkan Rakyat Yahudi Jika Ia Kalah Pilpres AS 2024

Mantan Presiden Amerika Serikat yang juga sekaligus kandidat Presiden dari Partai Republik Donald Trump mengatakan bahwa pemilih Yahudi – Ameirka Serikat akan ikut disalahkan jika ia tidak berhasil memenangkan pemilu 5 November mendatang.

China Kembali Dihantam Topan, Ratusan Ribu Orang Dievakuasi

Jalanan di lingkungan kota Shanghai China kembali dihadapi topan kedua dalam seminggu. Curah hujan yang terjadi di negara tirai bambu tersebut telah memecahkan rekor lokal di beberapa bagian kota.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru