Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

RESEP : Es Cendol Dawet Untuk Menu Buka Puasa yang Seger

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Es Cendol Dawet merupakan minuman yang segar untuk menjadi menu saat berbuka puasa tiba. Cara membuatnya cukup mudah, bahannya juga mudah didapatkan.

Berikut ini resep es cendol dawet yang bisa dibuat dirumah:

Bahan cendol:

250 g tepung beras

30 g tepung Hun Kwe

80 g tepung tapioka

Air endapan pandan secukupnya (pandan diblender, endapkan airnya) atau bisa menggunakan pasta pandan kalau tidak ada daun pandan

1 sdt garam

½ sdt vanili bubuk

1 sdt air kapur sirih

1700 ml air

Bahan saus gula merah:

500 g gula merah

1 lbr daun pandan

100 ml air

Bahan kuah santan:

200 ml santan kental (kemasan)

500 ml air

Garam secukupnya

1 lbr daun pandan

Cara membuat cendol:

1. Aduk semua bahan jadi 1 lalu tambahkan air, masak di panci dengan api sedang sambil terus diaduk.

2. Masak sampai mengental, mengilap, dan meletup-letup. Matikan kompor.

3. Siapkan air matang dan es batu yang banyak di dalam baskom besar.

4. Tuangkan perlahan adonan cendol ke dalam cetakan cendol yang di bawahnya ditaruh baskom berisi air es. Tekan perlahan adonan sampai habis dan pastikan masuk ke dalam baskom air es. Simpan di kulkas.

Cara membuat saus gula merah:

Masak semua bahan di panci kecil sampai mengental, dinginkan.

Cara membuat kuah santan:

Masak semua bahan sampai mendidih sambil terus diaduk, dinginkan. Sajikan dengan buah nangka dipotong dadu, jagung manis, atau durian dan es batu.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Apakah Makan Es Bisa Membuat Gemuk?

Makan es, terutama dalam bentuk es krim atau dessert beku, sering kali menjadi camilan yang menyenangkan.

4 Tips Menyelamatkan Diri Dari Badai Berbahaya

Belakangan ini, beberapa wilayah di negara-negara Asia Tenggara dilanda topan dan badai yang berbahaya karena dampak dari pemanasan global.

5 Khasiat Buah Anggur Merah, Manis dan Banyak Manfaat Baik

Siapa sih yang tidak suka dengan anggur merah? Anggur merah adalah buah yang bukan hanya lezat tetapi juga kaya akan manfaat kesehatan.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru