JAKARTA, HOLOPIS.COM – BMKG atau Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika memberikan informasi terkini terkait prakiraan cuaca pada hari ini, Selasa (8/2), di wilayah Bodetabek yang meliputi, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.
Melansir dari laman resminya, BMKG memperingatkan potensi cuaca ekstrem di wilayah Bogor, Depok dan Bekasi. Potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang itu diprediksi akan terjadi pada pagi, siang/sore hingga malam hari.
Sementara untuk daerah Kota Tangerang, BMKG melihat adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.
Adapun data prakiraan cuaca BMKG selengkapnya adalah sebagai berikut:
Bogor
Pagi : cerah berawan
Siang : hujan ringan
Malam : cerah berawan
Dini Hari : hujan ringan
Suhu : 21-30° Celcius
Kelembapan : 80-95 %
Depok
Pagi : berawan
Siang : hujan ringan
Malam : cerah berawan
Dini Hari : hujan ringan
Suhu : 22-31° Celsius
Kelembapan : 70-95 %
Tangerang
Pagi : berawan
Siang : hujan ringan
Malam : berawan
Dini Hari : berawan
Suhu : 23-32° Celcius
Kelembapan : 65-95 %
Bekasi
Pagi : berawan
Siang : hujan ringan
Malam : cerah berawan
Dini Hari : berawan
Suhu : 23-32° Celcius
Kelembapan : 70-95 %