JAKARTA, HOLOPIS.COM – Sejak kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Doddy Sudrajat terus menyerang pihak Faisal hingga ayah dari Fuji ini pun merasa kesal.
H Faisal pun menegaskan bahwa dirinya tak ingin bertemu dengan pihak Doddy Sudrajat, lantaran dirinya sudah lelah karena masalahnya tak kunjung membaik.
“Kalau saya secara pribadi engga mau ketemu. Untuk apa saya ketemu dengan orang-orang yang telah menjatuhkan harkat dan martabat anak saya, anak saya itu didikan saya dan pribadi saya,” ungkap H Faisal dalam kanal YouTube Seleb Oncam News, (3/2).
Ayah dari mendiang Bibi Ardiansyah pun juga menegaskan untuk apa dirinya bertemu dengan besannya dan dirinya meminta untuk besannya menunggu hasil dari pengadilan.
“Jadi untuk apa saya ketemu dengan orang itu, untuk apa saya berbicara dengan orang itu. Jadi saya sudah engga kepingin ketemu, sudahlah, sekarang kan kasus sudah di Pengadilan, yaudah kita tunggu sampai kasus itu selesai dan bagaimana nantinya,” sambung H Faisal.
Ayah Fuji pun menambahkan bahwa seharusnya kedua keluarga bisa bersatu, tetapi pada kenyataannya tak sesuai dengan ekspektasinya.
“Saya tidak terima hal-hal yang disampaikan, hal-hal yang dilontarkan oleh pihak-pihak lain yang seharusnya kita bersatu agar orang tidak berbicara tapi ternyata hal itu dibiarkan. Saya tidak terima itu, saya sakit hati,” tambah ayah Fuji.
Pihak keluarga Bibi Ardiansyah sudah menganggap Vanessa Angel sebagai bagian dari keluarganya, dan H Faisal pun tak terima jika ada yang menyudutkan mantunya tersebut.
“Saya tidak terima sama sekali, diungkap aib-aib menantu saya yang belum tentu kepastiannya, karena saya tahu dan saya paham. Jad sudahlah, saya terima selaku menantu dan jadikan anak. Baik buruknya saya perbaiki. Dibegitukan anak menantu saya, masa mau ketemu saya lagi, dimana sih letak perasaannya, punya hati nurani engga,” tutupnya.