JAKARTA, HOLOPIS.COM – Seorang pria di Bosnia, punya cara sendiri untuk membahagiakan anak dan istrinya. Pria bernama Vojin Kusic, membuatkan sebuah rumah agar yang bisa berputar.
Alasan Vojin yang membangun rumah tersebut selama 6 tahun itu, agar anak dan istrinya bisa memiliki pemandangan yang lebih beragam dari jendela rumahnya yang bisa diputar.
Awal mula dibuatnya rumah berputar itu, karena Vojin merasa jengkel dengan sang istri yang selalu memintanya mengubah posisi ruangan rumahnya demi mendapatkan pemandangan terbaik.
“Saya lelah dengan keluhan istri saya dan terus menerus renovasi rumah,” cerita pria yang tinggal di Srbac, Bosnia-Herzegovina ini, seperti dilansir dari reuters.
“Saya bilang, ‘Aku akan bangunkan rumah berputar saja supaya kamu bisa memutarnya sekehendakmu, bahkan pintu masuknya-pun. Jadi jika kamu melihat ada tamu yang tak diinginkan, kamu bisa cukup memutar pintu masuknya saja,” tambahnya.