Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024
NewsEkobizTak Hanya Ada Pertandingan, PON Juga Jadi Ajang Silahturahmi dan Penggerak Roda...

Tak Hanya Ada Pertandingan, PON Juga Jadi Ajang Silahturahmi dan Penggerak Roda Ekonomi

JAKARTA, HOLOPIS.COM Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua bukan hanya jadi ajang yang mempertandingkan berbagai macam cabang olahraga.

Menurut Deputi Kepemudaan Kementerian Pemuda dan Olahraga, Asrorun Ni’am Sholeh, PON juga menjadi sebuah ajang yang menjalin silaturahmi.

PON menjadi momentum integrasi nasional, serta menumbuhkan nilai-nilai kebersamaan masyarakat Indonesia.

“Tetapi di luar kompetisi juga ada silaturrahmi, ada komitmen untuk menyatukan kita sebagai satu bangsa di tengah keragaman asal usul, di tengah keragaman bahasa, keragaman suku, kita berkumpul dan Papua menjadi tuan rumahnya,” ujar Ni’am dalam sebuah diskusi di akun YouTube MNC Trijaya, Sabtu (2/10).

Selain itu, dengan berlangsungnya PON juga menjadi penggerak roda perekonomian. Dimana selama ini, roda perekonomian wilayah Papua adalah dari sektor pertambangan.

“Dengan adanya PON ini bisa disampaikan kepada publik bahwa ada khazanah kekayaan ekonomi sektor non-tambang yang bisa dioptimalkan dan juga dikenalkan, dan di situlah peran anak-anak muda dengan kreativitas dan inovasinya,” jelas Ni’am.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Akhir Pekan, Segini Harga Emas Galeri 24, Antam hingga UBS di Pegadaian

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau tidak mengalami perubahan alias stagnan, kecuali emas UBS yang mengalami kenaikan tipis pada perdagangan akhir pekan ini, Sabtu 21 September 2024.

Akhir Pekan, Harga Emas Antam Ngegas Jadi Rp 1.455.000

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) alias emas Antam terpantau mengalami kenaikan yang cukup tajam pada perdagangan hari ini, Sabtu 21 September 2024.

Jokowi Sebut Kesempatan Kerja Makin Sempit, Fedi Nuril : UU Cipta Kerja Gagal, Pak ?

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Fedi Nuril memberikan sindiran kepada Presiden...

Bahlil Kasih Sinyal Pemerintah Batal Batasi Pembelian BBM Subsidi Mulai 1 Oktober 2024

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia memberikan sinyal kuat, bahwa aturan pembatasan pembelian bahan bakar minyak (BBM) subsidi batal diberlakukan mulai 1 Oktober 2024.