yandex
Kamis, 2 Januari 2025

Bayi Di Sampul Album Nevermind Gugat Nirvana Atas Tuduhan Pornografi Anak

JAKARTA, HOLOPIS.COMSeorang pria yang bernama Spencer Elden menggugat grup band legendaris asal Amerika Serikat, Nirvana.

Hal tersebut dikarenakan Spencer adalah seorang bayi berusia 4 bulan di cover album Nirvana pada tahun 1991 yang berjudul “Nevermind”. Ia menuntut Nirvana dengan tuduhan eksploitasi seksual dan pornografi anak.

Cover album ‘Nevermind’ sendiri merupakan cover album band rock paling populer dalam sejarah belantika musik dunia.

Spencer, yang saat ini sudah berusia 30 tahun, mengajukan gugatan terhadap harta Kurt Cobain, anggota band yang masih hidup, perusahaan produksi serta fotografer Kirk Weddle karena diduga telah melanggar undang-undang pornografi anak federal dan mengeksploitasinya secara seksual.

“Identitas asli dan nama Spencer selamanya akan terkait dengan eksploitasi seksual komersial yang ia alami sebagai anak di bawah umur,” kata gugatan itu, dilansir dari Skynews.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral