Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

dr Tompi Harap Pemerintah Tekan Harga PCR

HOLOPIS.COM – Dokter bedah estetika, Teuku Adifitrian alias dr Tompi mengeluhkan harga swab PCR (polymerase chain reaction) di Indonesia yang masih terbilang mahal.

Ia meminta agar pemerintah pusat bisa menekan harga semaksimal mungkin untuk swab PCR, agar masyarakat bisa lebih mudah menjangkau medical checkup sebagai salah satu syarat administrasi Covid-19.

“Harga PCR atau swab harus semurah-murahnya. Negara harus hadir memastikan ini,” kata Tompi, Rabu (11/8/2021).

Ia mengatakan bahwa untuk swab PCR di luar negeri jauh lebih murah dibandingkan dengan Indonesia. Dan inilah yang juga dikeluhkan pihaknya.

“Kenapa negara lain bisa lebih murah dari kita saat ini? Bukankah Beli bayam 100 selalu lebih murah dari beli bayam 10. Ayolah bisa. Mohon kendalinya Pak Jokowi,” ujarnya.

Salah satu netizen menyebut beberapa daftar harga estimasi untuk PCR di wilayah Pulau Jawa. Harga yang dibandrol bervariasi berdasarkan kecepatan keluarnya hasil tes. Semakin cepat hasil swab test PCR maka semakin mahal kocek yang harus dikeluarkan.

“Saya di Jateng, hasil 4-6 jam Rp1.250.000, 8-12jam Rp1.100.000, 24jam Rp900.000. Ini termasuk murah dikala urgent, rerata Rp750-900 ribu untuk 2-3hari,” kata @saraas008.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jagal di Gunungkidul Diminta Tak Sembelih Hewan Ruminansia dan Cegah Penyakit Ternak Zoonasis

Kepolisian Daerah (Polda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bersama Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul melakukan sosialisasi dan edukasi larangan penyembelihan hewan ruminansia dan bahaya penyakit binatang ternak zoonosis.

Waspada! Mpox di Afrika Sudah Tak Terkendali

HOLOPIS.COM - Angka kasus cacar monyet (monkey pox/Mpox) di...

Monkey Pox Ditularkan oleh Homo Seksual

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin membenarkan...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru