HOLOPIS.COM – Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Prof Mohammad Mahfud MD mengucapkan syukur atas pencapaian prestasi pasangan ganda putri cabang olahraga bulu tangkis dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Pasangan ganda putri tersebut adalah Greysia Polii dan Apriyani Rahayu. Mereka menang atas pasangan ganda putri China Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan dengan skor 21-19 dan 21-15
“Alhamdulillah, sejarah terukir dengan indah di Olimpiade Tokyo, Ganda Putri Indonesia memboyong medali emas,” kata Mahfud MD, Senin (2/8/2021).
Ia menilai, euforia kemenangan ini sangat bisa dirasakan oleh seluruh bangsa Indonesia. Apalagi melihat tangis haru kedua pasangan atlet bulu tangkis ini di lapangan dan di atas podium saat menerima penghargaan.
“Tangis haru Greysia dan teriakan histeris Apriyani seakan membawa kita ke arena merasakan perjuangan mengerek Bendara merah putih,” ujarnya.
Mahfud menyatakan bahwa bangsa Indonesia sangat terharu dengan perjuangan keras kedua kontingen itu.
“Kita bangga dan haru,” imbuhnya.
Terakhir, mantan menteri Pertahanan dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu mengucapkan banyak terima kasih kepada pasangan ganda putri itu.
“Terima kasih, Greysia-Apriyani,” pungkasnya.