Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Instagram Resmi Berlakukan Fitur Sembunyikan Jumlah ‘Like’, Facebook Menyusul

JAKARTA, HOLOPISCOM – Instagram memberikan pilihan untuk menyembunyikan jumlah like di unggahan, yang sebentar lagi juga akan hadir di media sosial Facebook.
“Mulai hari ini, kami memberikan opsi untuk menyembunyikan jumlah like di semua unggahan di laman utama,” kata Instagram di blog resmi, dikutip Kamis (27/5/2021).
Platform milik Facebook ini sudah sejak tahun lalu menguji coba fitur menyembunyikan jumlah like kepada segelintir pengguna, dengan alasan kesehatan mental.
Menurut Instagram, ketika tidak ada jumlah orang yang menyukai sebuah unggahan, pengguna akan berkonsentrasi pada konten yang dibagikan.
“Kami menguji menyembunyikan jumlah like untuk melihat apakah bisa mengurangi jumlah tekanan pengalaman orang menggunakan Instagram,” sebut Instagram.
Menyembunyikan jumlah like bisa mengurangi beban pengguna, namun, bagi pengguna lain, fitur ini bisa mengganggu untuk mengetahui konten seperti apa yang populer.
Untuk itu, alih-alih menghilangkan, Instagram memberikan pilihan untuk menyembunyikan jumlah like
Pengguna bisa menyembunyikan jumlah like melalui menu ‘Posts’ atau unggahan di ‘Settings’.
Begitu dinyalakan, Instagram akan menyembunyikan jumlah like di semua foto dan video yang ada di laman utama atau ‘feed’.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Roy Minta Kepala BSSN dan Budi Arie Dicopot Usai Data Ditjen Pajak Jebol

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pakar telematika, Roy Suryo merasa geram...

Teguh Sebut Data Ditjen Pajak yang Dijual Bjorka ada Nama Jokowi

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Konsultan keamanan siber sekaligus pendiri Ethical...

KAI Catat Peningkatan Volume Kendaraan Parkir di Lima Stasiun

PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) melalui KAI Service mencatat adanya peningkatan kendaraan di area parkir stasiun. Setidaknya selama bulan Agustus 2024, peningkatan terjadi di sebanyak lima stasiun yakni Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, Stasiun Bandung Selatan, Stasiun Semarang Tawang dan Stasiun Bandung Utara.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru