BerandaNewsOlahragaTimnas Indonesia akan Hadapi Turkmenistan di FIFA Matchday September

Timnas Indonesia akan Hadapi Turkmenistan di FIFA Matchday September

BACA JUGA

Berbagi Parsel Ramadan untuk Yatim dan Dhuafa

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia dijadwalkan bakal menghadapi Turkmenistan untuk laga FIFA Matchday bulan September mendatang.

ADVERTORIAL SPACE

Terkait FIFA Matchday itu sendiri, perlu diketahui bahwa setiap negara bisa melakoni laga tersebut sebanyak dua kali dalam satu periode jeda internasional (4-12 September).

Dalam hal ini, PSSI sendiri sejatinya memiliki jatah dua laga FIFA Matchday, namun telah diputuskan bahwa Timnas Indonesia akan melakoni laga FIFA Matchday sekali saja.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir lantas memastikan bahwa FIFA Matchday melawan Turkmenistan nanti tak akan berlaga di Jakarta.

Seiring dengan hal itu, sejatinya muncul wacana bahwa Timnas U-23 akan diprioritaskan pada September nanti, mengingat skuad U-23 akan melakoni Kualifikasi Piala ASia U-23 2024, yang rencananya akan digelar pada 6-12 September.

“Lawan Turkmenistan yang sata mengerti itu tim senior. Di tanggal 8 di Surabaya. Tetapi apakah ada irisan dengan Timnas U-23, saya tidak tahu,” ungkap Erick Thohir, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Kamis (20/7).

Lanjutnya, Erick Thohir menyampaikan bahwa FIFA Matchday ini sudah melalui kesepakatan bersama pelatih Shin Tae-yong.

“Yang pasti sudah ada kesepakatan dengan coach Shin Tae-yong bahwa tanggal 8 kita melawan Turkmenistan yang tim senior. Lalu melawan China Taipei tanggal 9, dan lawan Turkmenistan lagi tanggal 12 jadi ada jeda,” tambahnya.

ADVERTORIAL SPACE

Temukan kami di Google News. Kamu juga bisa dapatkan berita menarik dari WhatApp Channel Holopis. Join yuk guys... !

Advertorial

BERITA TERBARU

Rekomendasi :

Lakers Bantai Grizzlies 124-136, Hachimura Lagi Wangi!

LA Lakers sukses melibas habis Memphis Grizzlies pada lanjut NBA, dengan skor 124-136. Rui Hachimura pun tengah harum namanya karena berhasil mencatatkan skor tertinggi di laga tersebut.

Arsenal Jangan Andalkan Serangan Balik Kontra City Jika Ingin Bawa Pulang Poin dari Etihad

Arsenal akan melakoni laga super big match kontra Manchester City pada lanjutan Liga Inggris pekan ini. The Gunners pun diingatkan untuk tidak mengandalkan serangan balik jika ingin membawa pulang poin.

Jadwal Spain Masters 2024 Hari Ini : Indonesia Turunkan 9 Wakil di 16 Besar

Jadwal Spain Masters 2024 hari ini akan mempertandingkan babak 16 besar, Indonesia sendiri masih memiliki sebanyak sembilan wakil untuk laga di fase tersebut.

Hasil NBA : Warriors Gigit Orlando Magic 93-101

Golden State Warriors berhasil mengandaskan perlawanan Orlando Magic pada lanjutan NBA, dengan skor 93-101.

Giroud Diklaim Sepakati Kontrak dengan Klub MLS

Olivier Giroud diklaim telah sepakat gabung dengan klub Major League Soccer (MLS), Los Angeles FC. Bahkan diklaim sudah ada penandatanganan kontrak dengan klub tersebut.

Messi Bilang Gini Soal Masa Depannya

Lionel Messi belum bisa memutuskan bagaimana masa depannya, apakah akan lanjut bermain sepakbola atau pada akhirnya gantung sepatu.

Jorginho di Arsenal, Stay atau Out?

Jorginho sedang dalam masa krusial mengenai masa depannya di Arsenal, mengingat kontrak pemain berpaspor Italia tersebut akan berakhir akhir musim ini.

Southgate Lebih Pilih Anthony Gordon Ketimbang Rashford Saat Inggris Lawan Belgia

Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate mengungkapkan alasannya tidak menurunkan Marcus Rashford saat The Three Lions melawan Belgia, karena dirinya lebih ingin melihat Anthony Gordon bermain.

Barcelona Diklaim akan Sediakan Jabatan Baru untuk Xavi Hernandez

Barcelona memang belum rela kehilangan Xavi Hernandez, pihak klub pun kabarnya akan menyediakan jabatan baru untuk Xavi nantinya di Blaugrana.

STY Sebut Hadirnya Pemain Naturalisasi Bikin Timnas Indonesia Makin Kuat

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY), menegaskan bahwa hadirnya pemain naturalisasi di tubuh Timnas bisa meningkatkan kualitas tim, sehingga skuad Garuda semakin kuat.