JAKARTA, HOLOPIS. COM – Banyak masyarakat pada umumnya yang mendiagnosis kalau mereka memiliki kondisi trauma, tanpa mengetahui apa itu trauma?
Melansir laman hellosehat.com menjelaskan, trauma adalah kondisi akibat peristiwa yang membuat seseorang tidak merasa aman dan tidak berdaya. Pengalaman tersebut membuat penderitanya berjuang keras mengontrol emosi dan ingatan yang buruk, serta kecemasan yang sulit dihilangkan.
Banyak yang menjadi pemicu dari kondisi ini terjadi seperti, kecelakaan, bencana alam, penyakit, kekerasan, perpisahan dan masa kecil yang tidak nyaman
.
Efek dari kondisi ini juga dapat menimbulkan penyakit gangguan mental kepada para penderitanya, seperti PTSD (Poststress Trauma Disorder), depresi berat, gangguan bipolar, serta halusinasi berkepanjangan.
Mengutip instagram @santi_psychiatrist Dokter spesialis kedokteran jiwa. dr. Santi Yulianti mengatakan, ada 2 tanda gejala jika Sobat Holopis mengidap kondisi ini, yaitu tanda secara psikis dan fisik.
• Psikis
Para pengidap kondisi ini biasanya akan tidak bisa menerima kenyataan lalu memiliki emosional yang tidak stabil serta merasa cemas, sedih, dan penderita dari kondisi ini akan menarik diri dari lingkungan.
• Fisik
Trauma akan menyebabkan para penderitanya mengalami kondisi tubuh yang selalu lelah lalu sulit untuk berkosentrasi, sering sakit tanpa sebab, dan biasanya mengalami insomnia atau sulit tidur.
Namun Sobat Holopis tak perlu khawatir, dr. Santi Yulianti menjelaskan, ada 4 metode efektif yang bisa dilakukan oleh diri kita untuk mengatasi kondisi ini.
Lantas apa saja metode yang bisa dilakukan?
- Memahami bahwa gejala trauma yang kamu alami adalah hal yang normal
- Meminimalisirkan atau menghindari situasi, orang – orang, dan lingkungan yang mengingatkan peristiwa atau kondisi tersebut
- Mengingat dan memahami bahwa kita tidak mungkin mengontrol semua hal yang akan terjadi dalam kehidupan pribadi
- Menceritakan perasaanmu kepada orang yang kamu percaya, dan menginzinkan jka memungkinkan meminta bantuan mereka menghadapi permasalahan yang sedang kamu alami
Nah mungkin itu adalah beberapa metode yang Sobat Holopis bisa lakukan jika merasa mengalami kondisi ini. Namun jika kondisi semakin memburuk segera menemui ahlinya ya!.